Banyak orang menderita penyakit asam urat. Disamping sangat menyiksa-karena menimbulkan rasa sakit persendian-juga bisa menyebabkan terbentuknya batu ginjal.
1. Hindari mengonsumsi makanan tinggi purin
Sebagian besar makanan memang mengandung purin, Apakah purin itu?, silahkan klik disini. Di bawah berikut ini adalah informasi tentang golongan tinggi rendahnya bahan makanan yg mengandung purin.
golongan yg tinggi purin :
usus, hati, paru, jantung, pankreas, otak, babat, melinjo, kerang, kepiting, cumi cumi, udang, kaldu, dan sarden.
golongan yg sedang purin :
kacang tanah, kacang hijau, kedelai, kacang polong, buncis, kacang panjang, toge, oncom, tempe, tahu, bir, tape, bayam, kangkung, daun singkong, asparagus, kembang kol, nanas, durian, brokoli, daging ayam, daging sapi, dan ikan.
golongan yg rendah purin :
telur, susu, keju, buah buahan, padi padian, dan sayuran selain disebutkan di golongan sedang purin.
Disamping itu perlu juga menghindari makanan atau minuman yg menggunakkan ragi, misalnya roti, tapai, brem, apem, dan minuman beralkohol.
2. Banyak minum air putih
Asam urat yg tidak terpakai oleh tubuh akan dikeluarkan melalui air seni. Oleh karena itu perbanyak minum air putih. Dengan banyak minum, tentu akan sering buang air seni, sehingga kristal2 asam urat akan ikut terbuang. Dalam sehari usahakan minum minimal 2,5 liter air putih atausekitar 10 gelas.
3. Hindari terlalu lelah
Bagi orang yg pernah menderita asam urat tinggi hindari kondisi tubuh terlalu lelah. Sebab pada orang2 tertentu, kelelahan membuat metabolisme tubuh terganggu sehingga kadar asam urat darah meningkat.
4. Tidak sembarangan minum obat
Bila memiliki riwayat penyakit ginjal, jangan sembarangan minum obat. Sebab obat2an tertentu bisa mempengaruhi fungsi ginjal. Fungsi ginjal yg terganggu membuat metabolisme tubuh terganggu. Jika itu terjadi asam urat dalam tubuh kita bisa meningkat.
Source : http://forum.tabloidnova.com/showthread.php?t=4892
Tidak ada komentar:
Posting Komentar