Senin, 28 Februari 2011

Tips agar Cepat Hamil

Proses kehamilan melibatkan sejumlah faktor: usia, keturunan, anatomi organ tubuh, kondisi kesehatan fisik dan mental, serta waktu yang tepat. Sejumlah kiat berikut diharapkan membantu mewujudkan keinginan Anda dan pasangan untuk cepat-cepat punya momongan. Selamat mencoba!
  1. Pola makan harus sehat.
    Dari lahan yang baik akan dihasilkan hasil panen yang baik pula. Tingkatkan konsumsi sayuran, buah-buahan, dan air putih untuk kelancaran proses metabolisma tubuh Anda. Bila perlu, konsumsi suplemen, misalnya 0,4 mg setiap hari selama 3-4 bulan sebelum hamil, akan menurunkan risiko janin menderita gangguan tabung saraf, misalnya spina bifida sebesar 70%. Pola makan sehat dan bergizi seimbang juga membantu Anda menjaga berat badan tetap dalam kisaran normal.
  2. Tinggalkan  kebiasaan buruk.
    Tubuh Anda juga harus bebas dari berbagai senyawa kimia yang dapat mengganggu proses pembuahan sel telur oleh sel sperma, dan proses tumbuh kembang janin kelak. Tinggalkan rokok dan minuman beralkohol. Kebiasaan merokok, misalnya, terbukti meningkatkan risiko keguguran.
  3. Kompak!
    Selain calon bunda, calon ayah pun harus prima kesehatannya. Untuk meningkatkan kualitas dan kuantitas sel-sel sperma, calon ayah sebaiknya menghindari pakai celana dalam yang ketat dan terbuat dari bahan sintetis, mengurangi konsumsi minuman berkafein seperti kopi, dan berhenti merokok.
  4. Bergerak. 
    Olahraga maupun aktivitas fisik lainnya yang dilakukan rutin, selain membuat tubuh jadi bugar, juga menjaga kestabilan berat badan. Sebab, kelebihan berat badan pada wanita akan menyebabkan produksi hormon estrogennya berlebihan sehingga mempersulit kehamilan. Sementara pada pria akan menurunkan jumlah dan kualitas sel sperma.
  5. Berjemur. 
    Kecukupan vitamin D di dalam tubuh mempengaruhi tingkat kesuburan pria maupun wanita. Para pria dengan kadar vitamin D di bawah normal, terbukti meningkatkan kadar sejenis asam amino di dalam darah, yakni homosistein, yang bisa mengganggu proses pembentukan sel-sel baru, termasuk sel sperma. Hal serupa terjadi pada wanita. Selain mengonsumsi makanan atau minuman sumber viatamin D, kebutuhan vitamin ini juga bisa dengan berjemur di pagi hari selama kurang lebih 20 menit.  
  6. Bebas Infeksi.
    Penyakit infeksi, seperti tosksoplasma dan penyakit menular seksual, yang tidak diobati dapat menghambat terjadinya kehamilan. Untuk memastikan Anda bebas dari berbagai penyakit infeksi yang mungkin tidak Anda sadari, periksalah kondisi kesehatan organ reproduksi Anda ke dokter kandungan. Apalagi, bagi Anda yang belum juga dikaruniai momongan setelah setahun menikah. Anda juga dapat meminta saran jenis-jenis vitamin apa saja yang perlu dikonsumsi untuk meningkatkan peluang terjadinya kehamilan.
  7. Cek masa subur.
    Hubungan intim sebaiknya dilakukan pada saat Anda dalam masa subur atau masa dimana sel-sel telur di dalam indung telur (ovarium) sudah matang dan siap dibuahi.
  8. “Intim” sebelum masa subur.
    Begitu masuk ke dalam tubuh Anda, sel-sel sperma sebaiknya langsung bertemu dengan sel-sel telur yang sudah matang. Karena itu, hubungan intim sebaiknya dilakukan tepat sebelum masa subur tiba, atau menjelang masa subur, sehingga sel-sel telur matang memiliki kemungkinan besar untuk dibuahi. Ini mengingat sel-sel telur hanya bertahan 24 jam, dan bila tidak dibuahi akan keluar sebagai haid.   
  9. Posisi tepat.
    Pilihlah posisi hubungan intim yang memungkinkan Anda berfungsi sebagai “mangkuk” yang menampung sel-sel sperma. Posisi Anda di bawah dan pasangan di atas adalah pilihan tepat. Bila perlu, letakkan bantal di bawah panggul untuk memudahkan Anda bertahan pada posisi tersebut, paling tidak selama 20-30 menit. Jangan langsung bangun dan berdiri begitu selesai berhubungan intim.
  10. Cukup 3 kali seminggu.
    Pria kadangkala membutuhkan jeda sekitar 3 hari sebelum tubuhnya mampu menghasilkan sel-sel sperma dalam jumlah yang optimal untuk melakukan pembuahan. Untuk itu, hubungan intim tidak perlu dilakukan setiap hari karena justru akan melemahkan sel-sel sperma yang dihasilkan. Jadi, hubungan intim sebanyak 3 kali dalam seminggu sudah cukup. Nikmati saja dan bersikaplah santai.

Menopause

Menopause

1. Pengertian menopause
Menurut arti katanya, menopause berasal dari kata “men” berarti bulan, “pause, pausis, paudo” berarti periode atau tanda berhenti, sehingga menopause diartikan sebagai berhentinya secara definitif menstruasi. Menopause secara teknis menunjukkan berhentinya menstruasi, yang dihubungkan dengan berakhirnya fungsi ovarium secara gradual, yang disebut klimakterium (Kartono, 1992).
Menopause adalah suatu fase dari kehidupan seksual wanita, dimana siklus menstruasi berhenti. Bagi seorang wanita, dengan berhentinya menstruasi ini berarti berhentinya fungsi reproduksi (tidak dapat hamil dan mempunyai anak), namun tidak berarti peranannya dalam melayani suami di bidang kebutuhan seksual berhenti dengan sendirinya (Hawari, 1996).
Berdasarkan beberapa pengertian diatas, dapat disimpulkan bahwa menopause adalah suatu fase dari kehidupan wanita yang ditandai dengan berakhirnya menstruasi dan berhentinya fungsi reproduksi.

2. Periode terjadinya menopause
Menurut Damayanti (2003), menopause dipacu oleh perubahan hormon dalam tubuh, yang diawali dengan terkelupasnya pelapis rahim (endometrium) bersama dengan sedikit darah, yang dipicu oleh kadar hormon progesteron yang rendah dalam tubuh. Pada waktu yang sama hormon perangsang folikel (FSH= Foilicle Stimulating Hormone) dan hormon lutein (Luteinizing Hormone) yang dihasilkan kelenjar hipofise merangsang proses pematangan telur dalam ovarium. Keadaan ini kemudian menghasilkan peningkatan kadar estrogen. Fase ini disebut fase pengelupasan.
Fase pengelupasan akan segera diikuti fase proliferasi dimana kadar estrogen tinggi dan membuat endometrium mengalami penebalan. Akhirnya kadar hormon perangsang folikel dan hormon lutein mencapai puncaknya dan terjadi pelepasan sel telur dari ovarium (ovulasi). Folikel tempat sel telur dilepaskan akan membentuk sebuah kelenjar yang disebut corpus luteum yang menghasilkan progesteron, yang akan membuat kelenjar endometrium mengalami fase sekresi sebagai persiapan bila terjadi perubahan, sehingga siap untuk suatu kehamilan. Jika sel telur tidak dibuahi, kadar estrogen menurun, corpus luteum mengalami degenerasi dan kadar progesteronpun menurun.
Wanita dilahirkan dengan sejumlah besar sel telur yang secara bertahap akan habis terpakai. Ovarium tidak mampu membuat sel telur baru, sehingga begitu sel telur yang dimiliki sejak lahir habis, maka ovulasi akan berhenti sama sekali. Jadi terdapat semacam kekurangan hormon yang menyebabkan sebagian besar masalah yang terjadi di sekitar menopause, yang berkembang sesudahnya. Ada tiga macam hormon penting yang diproduksi oleh ovarium, yaitu estrogen, progesteron, dan testosteron, dimana setelah mencapai menopause hormon-hormon ini tidak diproduksi.
Santrock (2002) mengemukakan sejumlah perubahan fisik menandai masa dewasa tengah, beberapa perubahan mulai tampak lebih awal diusia 30 tahun, tetapi pada beberapa titik / bagian diusia 40 tahun, menurunnya perkembangan fisik menunjukkan bahwa masa dewasa tengah telah datang. Melihat dan mendengar adalah dua perubahan yang paling menyusahkan dan paling tampak dalam masa dewasa tengah. Daya akomodasi mata, kemampuan untuk memfokuskan dan mempertahankan gambar pada retina-mengalami penurunan paling tajam pada usia 40 dan 59 tahun. Khususnya, individu pada usia tengah baya mulai mengalami kesulitan melihat obyek-obyek yang dekat.
engenai terjadinya menopause, tidak ada batasan umur yang pasti. Sesungguhnya setiap wanita mengalaminya pada umur tertentu, setelah masa kesempurnaan berakhir. Sehubungan dengan itu para ahli memberikan batasan umur pada wanita menopause berbeda-beda antara satu dengan yang lain, karena ditinjau dari sudut yang berbeda pula.
Purwantyastuti (2005) mengatakan bahwa umumnya wanita Indonesia mengalami menopause di usia 45-55 tahun. Hal yang sama juga dikatakan Braam dkk (1981), yang menyatakan bahwa sebagian besar wanita, menopause terjadi pada umur antara 45-55 tahun. Meskipun begitu ada beberapa wanita yang mengalami menstruasi terakhir sebelum umur 45 tahun, tetapi ada pula wanita yang sesudah berumur 57 tahun baru mendapatkan menstruasi terakhir.
Menurut Pakasi (dalam Indarwati, 2000) menopause terjadi ditengah masa klimakterium, yaitu suatu masa yang dimulai pada akhir masa reproduksi dan berakhir pada awal lanjut usia, yaitu usia 40-63 tahun. Pada masa inilah menstruasi yang merupakan salah satu tanda kewanitaan seseorang dan cerminan dari kapasitas reproduksi wanita secara berangsur-angsur mulai berhenti.
Muhammad (1981) menjelaskan bahwa pada suatu saat akan tiba waktunya bagi sisa-sisa folikel sel telur yang berada pada indung telur untuk mulai menghilang. Saat ini tidaklah sama pada setiap wanita. Perubahan ini terjadi secara mendadak, antara umur 45 tahun dan 55 tahun. Ada transisi yang bertahap dari masa kegiatan indung telur yang tidak ada lagi, ketika wanita itu sudah mulai memasuki usia menopause. Menurut Hastings (Damayanti, 2003) sebagian besar wanita mengalami menopause antara umur 40 tahun dan 55 tahun dan rata-rata pada umur 47 tahun.
Berdasarkan uraian diatas dapat disimpulkan bahwa periode terjadinya menopause ketika persediaan sel telur habis, indung telur mulai menghentikan produksi entrogen yang akibatnya haid tidak muncul lagi. Pada wanita tersebut menginjak masa menopause, yang berarti berhentinya masa kesuburannya. Dan dengan melihat batasan umur wanita menopause yang telah disebutkan, dapat diambil kesimpulan batasan wanita akan mengalami menopause antara umur 40 tahun sampai 55 tahun.

3. Gejala-gejala menopause
Pada masa menopause diikuti perubahan-perubahan baik fisik maupun psikisnya. Untuk mengetahui masa menopause sudah datang pada wanita, ada beberapa gejala yang mendahului meskipun tidak semua wanita akan merasakan gejala-gejala ini.
Reitz (dalam Damayanti, 2003) mengutarakan beberapa gejala yang mengawali masa menopause, yaitu:
a. Berhentinya menstruasi secara mendadak. Mulai terjadi pola haid yang tidak beraturan, haid dapat berubah-ubah dari banyak menjadi sedikit tanpa pola tertentu pada wanita yang berusia sekitar 45 tahun keatas.
b. Terjadinya arus panas. Hal ini terjadi karena tidak adanya keseimbangan pada vasomotor.
c. Rasa gelisah, mudah tersinggung, ketegangan dan kecemasan, termasuk perasaan tertekan, sedih, malas, emosi yang meluap, mudah marah, merasa tidak berdaya dan mudah menangis.
d. Osteoporosis (pengeroposan tulang).
e. Pruritis, merupakan istilah kedokteran untuk rasa gatal pada kulit di daerah vulva atau alat kelamin.
enurut Kartono (1992) beberapa gejala yang menandai menopause yang disebut fase preliminer, yaitu:
a. Menstruasi yang tidak lancar dan tidak teratur, yang datang lebih lambat atau lebih awal.
. Kotoran, haid yang keluar banyak sekali ataupun sangat sedikit.
c. Muncul gangguan-gangguan vasomotoris, yang berupa penyempitan atau pelebaran pembuluh-pembuluh darah.
d. Merasa pusing, disertai sakit kepala terus menerus.
e. Keringat berlebih, yaitu berkeringat yang tidak ada henti-hentinya.
f. Neuralgia, yaitu gangguan atau sakit syaraf dan lain-lain.
Berdasarkan uraian diatas, dapat disimpulkan bahwa gejala-gejala menopause antara lain berhentinya menstruasi secara mendadak atau menstruasi yang tidak lancar dan tidak teratur, terjadinya arus panas, merasa gelisah, pusing, osteoporosis, pruritis, selalu berkeringat dan neuralgia.

Minggu, 27 Februari 2011

Cara Mencegah Kehamilan dengan Pembunuh Sperma

Ada berbagai teknik kontrasepsi yang bisa dilakukan untuk mencegah kehamilan. Kini satu studi terbaru memberikan petunjuk tentang senyawa spermicidal (untuk menghancurkan sperma) yang mungkin bisa jadi kontrasepsi.

Spermicidal adalah agen yang menghancurkan membran sperma dan menurunkan motilitas atau pergerakan sperma. Spermicidal ini bisa terdapat di dalam gel, lapisan film dan busa, spermicidal yang biasa digunakan adalah senyawa nonoxynol-9.

Namun para peneliti menguji sebuah campuran spermicidal baru yang disebut senyawa C31G, didapatkan hal yang cukup efektif untuk mencegah kehamilan dan mungkin bisa sedikit lebih aman untuk digunakan.

"Spermicidal adalah salah satu metode kontrasepsi yang paling tidak dimanfaatkan," ujar ketua penelitian Dr Anne E Burke dari The Johns Hopkins University School of Medicine, di Baltimore, seperti dikutip dari Reuters, Senin (29/11/2010).

Burke menambahkan bagi perempuan yang tidak mau mengonsumsi hormon atau tidak suka bergantung dengan pasangan dalam hal pengendalian kelahiran, maka pemilihan spermicidal mungkin lebih baik dan akan membantu.

Burke dan rekannya secara acak melibatkan lebih dari 1.500 perempuan dewasa muda yang aktif secara seksual untuk menggunakan krim yang mengandung C31G atau nonoxynol-9 selama minimal 6 bulan. Peserta tidak diberitahu spermicidal apa yang digunakannya dan diminta untuk melakukan hubungan seksual setidaknya 4 kali dalam sebulan.

Ketika produk digunakan dengan benar dan konsisten, maka didapatkan tingkat kehamilan yang menurun sebanyak 5 persen. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa spermicidal baik C31G atau nonoxynol-9 setidaknya sama baik dan kemungkinan bisa digunakan sebagai kontrasepsi. Hasil penelitian ini dilaporkan dalam jurnal Obstetrics & Gynecology.

"Namun ada kekhawatiran mengenai penggunaan nonoxynol-9, seperti efek samping iritasi vagina dan kelamin untuk beberapa pengguna, dan sepertinya C31G mungkin menawarkan sesuatu yang lebih baik dalam hal tersebut," ujarnya.

Salah satu harapan peneliti yang mengembangkan spermicidal adalah ada kemungkinan senyawa ini tidak hanya mencegah kehamilan yang tidak diinginkan, tapi juga mencegah infeksi menular seksual seperti HIV. Karenanya saat ini C31G tengah diuji secara luas sebagai microbicide.

"Tapi saat ini spermicidal masih kurang efektif dibanding pil KB atau kondom. Jadi bagi perempuan yang mungkin memprioritaskan efektifitas di atas segalanya, maka spermicidal mungkin bukan pilihan terbaik," ungkap Burke.

(Vera Farah Bararah - detik.health.com)

Sabtu, 26 Februari 2011

Keluarkan Sperma di Luar Tidak Menjamin Cegah Kehamilan

Salah satu cara yang dilakukan banyak pasangan untuk menghindari kehamilan adalah membuang sperma di luar vagina saat mendekati puncak ejakulasi. Tapi cara seperti itu tidak menjamin si wanita akan bebas hamil. Kenapa?

"Cara ini amat sangat tidak dianjurkan, karena risiko hamil masih tetap tinggi," ujar dr Cynthia Agnes Susanto, B.Med.Sc disela-sela acara seminar tentang Keputihan dan Kanker Serviks di Moscatly Cafe Pondok Indah, Jakarta, Kamis (25/11/2010).

Saat pria akan mencapai puncak ejakulasi sebenarnya penis sudah mengeluarkan banyak cairan sperma awal yang bertindak untuk memuluskan jalannya. Cairan-cairan yang keluar awal ini sebenarnya sudah mengandung sperma yang cukup untuk membuahi sel telur.

Asal tahu saja, ada jutaan sperma yang dikeluarkan pria ketika berhubungan intim, namun cukup satu sperma yang diperlukan untuk memecahkan sel telur.

"Saat seperti itu seseorang mungkin tidak tahu apakah sperma yang dikeluarkannya sudah semua atau belum. Karena hanya satu sperma yang dibutuhkan untuk membuahkan sel telur dan bukan berjuta-juta sperma," kata dr Cynthia.

Sperma bisa saja telah masuk ke dalam vagina atau liang vagina pada saat berhubungan intim. Kualitas sperma yang baik yang bertemu dengan sel telur yang sehat akan mempercepat terjadinya pembuahan.

Mengeluarkan sperma di luar vagina sering disebut coitus interuptus (senggama terputus). Biasanya pria menarik penisnya dari vagina sebelum terjadi ejakulasi. Menghindari hamil dengan cara seperti ini terbilang sulit karena pria harus bisa mengontrol kapan spermanya akan keluar dengan tepat waktu.

Dalam kondisi normal ketika bersenggama, sperma pria masuk melalui vagina lalu melewati leher rahim menuju mulut rahim. Kemudian sperma-sperma itu berenang di dalam rahim terus menuju saluran telur (tuba fallopi). Ada sperma yang bisa mencapai saluran telur tapi banyak juga yang tersesat.

Untuk menjadi hamil juga banyak faktor tidak hanya dari sperma. Proses pembuahan juga melibatkan komunikasi antara sperma dengan sistem reproduksi wanita.

Pada pasangan yang tidak subur, komunikasi itu gagal karena beberapa sebab. Di antaranya sperma kurang cakap dalam menyampaikan informasi, atau bisa juga sebaliknya sel telur memiliki kontrol kualitas terlalu tinggi sehingga sangat selektif terhadap sperma yang datang.

Jumat, 25 Februari 2011

Posisi Bercinta yang Nyaman Saat Hamil

Kehamilan seharusnya bukan menjadi penghalang untuk mendapatkan kepuasaan selama berhubungan seks. Bahkan banyak wanita yang merasakan kenikmatan lebih ketika menjalani seks selama kehamilan daripada sebulum hamil.

Berikut ini adalah posisi seks yang paling aman untuk wanita hamil, yang dikutip medic magic dari buku yang dikarangan oleh Helena Frith Powell, berjudul 'Be Incredibly Sexy: A Crash Course In Getting Your Groove On-and Keeping It There’.

Women on top
Saat hamil, posisi wanita di atas pria merupakan posisi yang paling aman. Duduklah di atas tubuh pasangan. Posisi ini juga membuat wanita lebih nikmat.

Posisi missionary
Lupakan posisi misonary klasik, karena Anda akan kesulitan dengan keadaan perut yang membesar. Berbaringlah dan tarik lutut ke dada, sehingga memudahkan pasangan untuk penetrasi. Agar lebih nyaman, letakkan bantal di bawah tubuh Anda.

Posisi menyamping

Berbaringlah dengan posisi menyamping, membelakangi suami. Posisi seks ini akan terasa lebih nikmat saat suami membelai perut dan bagian sensitif lainnya.

Posisi duduk

Posisi pasangan duduk dan Anda duduk di atasnya dan saling berhadapan. Lakukan gerakan seks secara perlahan dan jangan sampai pasangan terlalu menekan perut Anda karena bisa membahayakan.

(Kiki Oktaviani - wolipop)

Kamis, 24 Februari 2011

Tips Menurunkan Berat Badan dengan Bercinta

Bagi pasangan yang sudah menikah (suami istri/pasutri), melakukan hubungan seksual bisa menjadi salah satu cara untuk menjaga kesehatan tubuh dan pikiran. Melakukan hubungan seks yang sehat juga dapat membantu menurunkan berat badan.

Para ahli sepakat bahwa untuk menurunkan berat badan, orang perlu membakar kalori lebih banyak dari kalori yang ia makan. Seks sama halnya dengan aktivitas fisik seperti olahraga, juga dapat membakar banyak kalori.

Seks dapat meningkatkan denyut jantung sama seperti latihan aerobik dan membakar rata-rata 200 kalori selama 30 menit, seperti dilansir Natural News, Sabtu (18/2/2011).

Selain itu, seks juga dapat mengurangi nafsu makan dan merangsang bahan kimia dalam tubuh yang mengendalikan nafsu makan, sehingga membantu Anda menambahkan kalori dalam tubuh dan menurunkan berat badan.

Seks juga membantu meningkatkan kesehatan secara keseluruhan dengan mengurangi stres dan meningkatkan tidur, yang keduanya berkaitan dengan penurunan berat badan.

"Orgasme menyebabkan tubuh melepaskan oksitosin, yaitu bahan kimia yang mempromosikan relaksasi, mengurangi rasa sakit dan mempererat ikatan emosional," jelas Christine Haran, penulis buku Good Vibrations: Uncovering the Health Benefits of Sex.

Menurutnya, seks juga dapat membantu Anda tidur dan cukup tidur penting untuk penyembuhan tubuh setelah latihan dan mengurangi hormon stres yang bisa menyebabkan kenaikan berat badan.

"Seks dapat meningkatkan kebugaran kardiovaskular dan kesehatan mental, sedangkan kesehatan mental dan kebugaran kardiovaskular dapat meningkatkan kualitas kehidupan seks Anda," kata Haran.

Rutin melakukan aktivitas fisik bisa membuat tubuh semakin sehat, begitu pula dengan seks. Seks dapat meningkatkan kebugaran kardiovaskular. Meningkatkan kebugaran dan kekuatan otot dapat membuat tubuh membakar kalori lebih banyak, yang pada gilirannya membuat Anda menurunkan berat badan.


(Vera Farah Bararah - detik.health.com)

Rabu, 23 Februari 2011

BIDAN PALESTINA: MASIH PRAKTIK DI USIA 110 TAHUN

Karat telah menggerogoti sebagian besar pintu logam bagian luar satu rumah tua di Jalur Gaza. Namun, semangat penghuninya tak pernah berkarat, walau terus digerogoti usia. Elmeya Hamouda, nama pemilik rumah itu, masih sigap menolong perempuan hamil di Gaza yang menderita akibat embargo dan minimnya tenaga kesehatan, melahirkan bayi dengan selamat. Usianya kini 110 tahun.

Elmeya telah menempuh asam garam kehidupan. Ketika dia berusia 15 tahun, dia menikah dengan Jawar, seorang kerabat dekatnya. Mereka hidup bahagia sampai Jawar meninggal dunia pada beberapa dasawarsa lalu. "Keadaan jadi lebih berat dan makin berat setelah kematiannya," kata Elmeya dalam percakapan dengan wartawan Xinhua. Ia lalu meremas mukanya.

Untuk melanjutkan hidup "terhormat", dia mempelajari perawatan dan kebidanan dari seorang perempuan lebih tua "yang berpengalaman".

Keadaan membaik di wilayah pendudukan yang jadi tempat kerusuhan, sehingga Elmeya bisa membantu puluhan perempuan melahirkan pada masa perang. Kegiatannya membuat dia terkenal di lingkungan tempat tinggalnya.

Elmeya tak pernah mengenyam pendidikan resmi, tapi dia terampil dalam menjalankan pekerjaannya. Sampai hari ini, sebagian orang akan meminta bantuannya ketika istri mereka akan melahirkan.

Pertama kali ia membuka praktik kebidanan ialah pada masa kekuasaan Usmaniyah (Ottoman Turki) di Jalur Gaza, yang berakhir sebelum 1920, ia mengenang. Dia akhirnya memperoleh izin ketika Jalur Gaza berada di bawah kekuasaan Mesir pada 1950-an.

"Saya tak pernah dibayar untuk pekerjaan ini," katanya. Tapi sebagian orang biasa memberi dia hadiah atas bantuannya. "Saya menggunakan cap khusus untuk mengesahkan sertifikat kelahiran bayi yang baru dilahirkan. Pekerjaan ini memberi saya kegembiraan dan kebahagiaan," katanya.

Saat ia bertambah tua, Elmeya menghadapi kesulitan untuk menjalankan pekerjaannya secara mulus, jadi dia meminta putri-putrinya belajar dan melanjutkan praktiknya. Mereka, kecuali satu orang, gagal mewujudkan impiannya melalui penolakan mereka.

Bidan telah hilang dari sebagian besar wilayah Jalur Gaza sejak lama. Ada banyak pusat kehamilan di daerah kantung pantai itu, yang menyediakan untuk perempuan hamil bantuan medis yang diperlukan dan kesadaran. Namun, di sebagian daerah pedesaan di sana, Elmeya dan para pesaingnya masih dapat memperoleh pekerjaan.

Perempuan yang berusia 110 tahun tersebut memiliki ingatan dan kesehatan yang bagus, kendati kerut-merut secara tragis memenuhi sebagian besar wajah mungilnya.

Di rumahnya yang kecil, ia menyimpan penggiling gandum yang sudah berumur tua, perapian batu-bara dan radio kuno yang menghiburnya selama masa lengang. Di peralatan rumah tangga itu, rancangan era zaman Usmaniyah tercermin.

Elmeya membeli peti mati buat dirinya. Ia tak takut pada ajal tapi ia mempersiapkan diri dan menunggunya.

sumber
http://www.republika.co.id

8 Hal yang Perlu Anda Ketahui jika Mau Tes Kehamilan di Rumah

Untuk memastikan kehamilan biasanya perlu tes untuk memastikan. Tes yang biasa dilakukan adalah dengan tes urine (air seni). Alat tes urine saat ini sudah banyak dijual di apotek-apotek. Pemeriksaan urine untuk kehamilan adalah dengan mengukur human chorionic gonadotropin (HCG), yaitu hormon yang dihasilkan oleh plasenta pada saat kehamilan yang akan meningkat dalam urine dan darah selama minggu pertama setelah konsepsi.

Ada dua tipe tes kehamilan di rumah, yakni dengan strip yang dicelupkan ke dalam urine, dan bentuk tes kehamilan dengan meneteskan urine pada alat tes. Namun, dalam tes kehamilan, ada beberapa hal yang harus diperhatikan. Dalam bukunya, Buku Pintar Kehamilan dan Persalinan, dr Suririnah menuturkan delapan hal yang penting untuk diketahui mengenai alat tes kehamilan di rumah, di antaranya:

1. Nilai sensitivitas dari tes kehamilan
Nilai sensitivitas alat tes kehamilan berbeda-beda, tergantung mereknya. Makin rendah nilai sensitivitasnya, makin dapat terdeteksi kehamilannya. Sensitivitas dinilai dengan mIU/ml. Artinya, seberapa rendah jumlah HCG dalam urine yang dapat membuat hasil tes positif.

2. Kedaluwarsa tes kehamilan
Pastikan Anda membaca kemasan alat tes kehamilan sebelum menggunakannya untuk mengetahui kapan tanggal/bulan/tahun masa berlakunya.

3. Tempat penyimpanan
Alat semacam ini cukup sensitif jika disimpan di tempat yang lembab dan panas, misalnya, di kamar mandi. Sebaiknya membeli alat tes ini sesaat sebelum digunakan untuk memastikan alat ini masih bekerja optimal.

4. Instruksi cara penggunaan
Perhatikan instruksi cara penggunaan yang ada pada setiap petunjuk kemasannya. Ada yang digunakan dengan mencelupkan ke dalam air seni yang ditampung, ada yang hanya perlu diteteskan urine. Kebanyakan tes kehamilan akan bertanda dua garis jika hasilnya positif.

5. Saat pengambilan urine
Tes kehamilan paling baik dilakukan dengan urine pertama di pagi hari sesaat setelah bangun tidur, ketika urine terkonsentrasi. Urine yang diuji tergantung konsentrasi urine, tergantung banyaknya cairan yang Anda minum karena akan berpengaruh pula pada keenceran urine Anda.

6. Akurasi tes kehamilan
Akurasi tes kehamilan adalah 99 persen bila dilakukan sesuai instruksi yang ada pada tiap kemasan secara benar dan dibaca saat tes atau sesuai waktu pada setiap instruksi kemasan. Pembacaan yang terlalu lama setelah tes dilakukan atau melewati waktu evaporasi pada kemasan tes kehamilan pun akan memengaruhi penilaian hasil.

7. Kapan melakukan tes kehamilan
Alat tes kehamilan belakangan ini banyak yang mengklaim bisa mendeteksi kehamilan pada hari 1-5 setelah terlambat menstruasi. Kebanyakan dokter menganjurkan menggunakan tes kehamilan di rumah jika sudah terlambat menstruasi satu minggu. Karena adanya variasi yang luas dan berbeda dari tiap wanita, implantasi (menempelnya) embrio ke dinding rahim biasanya perlu waktu 6-12 hari setelah pembuahan. Hormon HCG baru mulai dihasilkan setelah implantasi terjadi.

8. Bila hasilnya negatif
Bila hasil tes kehamilan negatif dan Anda tetap tak mendapat menstruasi, cobalah tes kembali 3 hari kemudian. Karena jumlah HCG akan meningkat ganda setiap 2-3 hari selama kehamilan 6 minggu pertama.

(female.kompas.com)

Kenapa Keperawanan & Keperjakaan Penting Dijaga ABG?

Masalah keperawanan atau keperjakaan dalam budaya populer bukan lagi dianggap hal yang sakral. Tapi meski begitu, himbauan klasik untuk menjaga keperawanan dan keperjakaan tak hanya terkait norma tapi lebih dari itu punya manfaat kesehatan yang besar.

Anak-anak remaja biasanya paling sering menanyakan mengapa harus menjaga keperawanan atau keperjakaan? Survei di Amerika bahkan menemukan anak remaja kadang mempunyai kecurigaan yang berlebihan bahwa teman sebayanya sudah aktif secara seksual terutama anak laki-laki.

Tapi survei juga menunjukkan remaja yang melakukan seks lebih dini kebanyakan menyesal karena tidak menunggu lebih lama untuk menjaga keperawanan atau keperjakaanya.

Dokter J. Thomas Fitch dalam buku Questions Kids Ask About Sex, yang diterbitkan ANDI, Kamis (23/12/2010) mengatakan ada sejumlah alasan yang baik mengapa remaja harus menjaga keperawanan atau keperjakaannya:

  1. Potensi hamil atau menghamili orang lain yang harus ditanggung tapi secara mental belum siap.
  2. Ancaman Infeksi Menular Seksual (IMS) sudah merajalela sehingga membuat seseorang rentan terinfeksi.
  3. Menjaga keperawanan atau keperjakaan adalah cara yang 100 persen efektif untuk mencegah kehamilan yang tidak diinginkan atau penyakit infeksi seks.
  4. Beberapa penyakit menular seksual bisa menyebabkan kemandulan akibat kerusakan pada saluran indung telur. Hal ini bisa membuat seseorang mustahil untuk hamil kelak.
  5. Ancaman penyakit IMS akibat human papillomavirus (HPV) bisa mengakibatkan kanker leher rahim.
  6. Masalah emosional akhirnya menjadi lebih labil
  7. Seks bebas bisa mempengaruhi hubungan pernikahan di masa depan.
  8. Sebagian besar remaja, khususnya perempuan tidak menilai dirinya menjadi lebih baik setelah terlibat kegiatan seks.
  9. Remaja yang aktif secara seksual cenderung lebih mudah depresi, terlibat minuman keras, merokok dan narkoba.
  10. Berhubungan seks terlalu dini bisa mempengaruhi reputasi serta hubungan dengan orangtua.
  11. Dua dari tiga remaja yang melakukan hubungan seks menyatakan penyesalan dan berandai-andai jika ia mau menunggu hingga waktu yang tepat.
(Vera Farah Bararah - detik.health.com)

Selasa, 22 Februari 2011

Ciri - Ciri Gejala Penyakit Jantung Dan Cara Pengobatannya Secara Tradisional

Sukun termasuk dalam genus Artocarpus (famili Moraceae) yang terdiri atas 50 spesies tanaman berkayu, yang hanya tumbuh di daerah panas dan lembab di kawasan Asia Tenggara dan kepulauan Pasifik. Buahnya berbentuk bulat berkulit tebal dan kasar, dengan warna hijau muda dan kuning dengan berat sekitar 1,5 – 3 kg. Buah sukun bisa digunakan untuk bahan pangan. Orang biasa memanfaatkannya untuk makanan ringan, semisal direbus, digoreng, atau dibuat keripik dan kolak. Ada juga yang memanfaatkannya sebagai bahan baku tepung dan mi.

Tak banyak orang yang menanamnya. Selain kurang “menjual”, masyarakat belum begitu tahu manfaat tanaman tersebut. Sering dijumpai orang menebang pohon tersebut di pekarangannya, dan menggantinya dengan tanaman lain seperti pisang atau mangga. Tapi sesungguhnya sukun sangat bermanfaat. Daunnya mempunyai khasiat buat kesehatan, efektif untuk mengobati berbagai penyakit seperti liver, hepatitis, sakit gigi, gatal-gatal, pembesaran limpa, jantung, dan ginjal. Bahkan, masyarakat Ambon memanfaatkan kulit batangnya untuk obat mencairkan darah bagi wanita yang baru 8-10 hari melahirkan.

DOWNLOAD GRATIS RAMUAN HERBAL RESEP OBAT CINA TIONGKOK
CLICK DISINI......

KUMPULAN OBAT - OBATAN JAWA
CLICK DISINI......

KUMPULAN JAMU KUAT LELAKI
CLICK DISINI......

Daun tanaman tersebut mengandung beberapa zat berkhasiat seperti asam hidrosianat, asetilcolin, tanin, riboflavin, dan sebagainya. Zat-zat ini juga mampu mengatasi peradangan. Menyelamatkan Ginjal Ada juga yang menjadikan daun tersebut sebagai alternatif untuk menyelamatkan ginjal yang sakit. Caranya mudah, tapi harus telaten.


Langkah awal, siapkan tiga lembar daun yang berwarna hijau tua, namun masih menempel di dahan. Kemudian cuci bersih pada air mengalir. Selanjutnya dirajang lalu jemur sampai kering. Siapkan pula wadah lalu isi dengan air bersih dua liter. Usahakan wadah tersebut terbuat dari gerabah tanah liat, tapi jika pun tak ada bisa juga memakai panci stainless steel. Masukkan dedaunan kering itu lalu dimasak sampai mendidih, sisakan air tersebut sampai volumenya tinggal separuh.
Selanjutnya, tambahkan air bersih satu liter, dan didihkan lagi sampai separuh. Kemudian saringlah rebusan daun sukun itu. Warna airnya merah, mirip teh. Rasanya agak pahit. Silakan diminum sampai habis, tak boleh disisakan untuk kesesokan harinya. Demikian seterusnya.

Agar tidak repot bolak-balik mengambil tiga lembar daun, sebaiknya sediakan rajangan daun sukun kering untuk seminggu. Caranya, siapkan lembar daun hijau tua sebanyak 3 x 7 = 21 lembar. Proses selanjutnya persis seperti cara di atas, sehingga kita punya sejumlah rajangan daun sukun kering, tapi dibagi-bagi menjadi tujuh bungkus.
Tiap hari ambil sebungkus, rebus, saring, dan minum. Jika Anda termasuk tak tahan pahit, bisa ditambahkan sedikit madu setiap kali minum.

Jantung

Daun sukun juga bisa untuk mengobati penyakit jantung. Caranya, ambillah satu lembar daun sukun tua yang masih menempel di pohon. Daun sukun tua mempunyai kadar zat kimia maksimal.

Cucilah sampai bersih lalu dijemur hingga kering. Kemudian rebus sampai mendidih dengan lima gelas air dan sisakan sampai tinggal separuh. Tambahkan air lagi hingga mencapai volume lima gelas. Setelah disaring, rebusan air itu siap diminum dan harus habis tak bisa disisakan untuk esok hari.

Beberapa pakar obat tradisional memang meragukan khasiat daun sukun. Namun masyarakat sudah percaya dan membuktikan khasiat daun sukun yang dapat menyembuhkan penyakit jantung dan ginjal.

Dalam buku Koleksi Tumbuhan Obat Kebun Raya Bogor, tanaman ini tidak termuat. Satu-satunya literatur yang mengungkap efek diuretik dan kardiotonik sukun hanya buku Indian Medicinal Plants. Itu pun hanya menyangkut buahnya. Apakah bahan kimia yang dikandungnya itu berkhasiat ?

Tentu saja masih perlu dilakukan penelitian lebih lanjut oleh pihak-pihak yang terkait, karena memang obat tradisional dari tanaman dipercaya walaupun awalnya hanya cerita dari mulut ke mulut. Jadi, penelitian itu amat penting bagi dunia kesehatan.

SUMBER LAIN:
Pencegah dan Obat Penyakit Jantung - Minyak-Kelapa.com
Pencegah dan Obat penyakit jantung. Minyak kelapa murni (VCO) untuk obat aids ... jamu, obat herba yang diramu dari tanaman obat tradisional sesuai dengan ...

Penyakit Jantung Koroner | Gejala Penyebab Pengobatan dan ...
penyakit jantung bocor penyakit jantung pdf kehamilan dengan penyakit jantung penyakit jantung dan pembuluh darah gambar penyakit jantung obat tradisional ...

Obat Jantung Koroner Herbal Alami | Obat Tradisional Herbal - Obat ...
Obat antung Koroner Herbal Alami, Pengobatan Wantung Koroner Tradisional Herbal Alami, Obat Wantung Koroner Herbal Alami .
Aneka Resep Obat-obatan Tradisional/Kuno: Obat Sakit Jantung
3 Sep 2008 ... Mungkin Anda yang membaca adalah penderita, anda masuk ke tempat yang tepat karena saya akan berikan resep obat tradisional untuk ...

DAUN SUKUN SEMBUHKAN SAKIT GINJAL DAN JANTUNG « Obat Tradisional ...
30 Nov 2008 ... Beberapa pakar obat tradisional memang meragukan khasiat daun sukun. Namun masyarakat sudah percaya dan membuktikan khasiat daun sukun yang ...

Obat jantung tradisional | Obat Jantung
Obat jantung tradisional yang bermanfaat untuk mengobati penyakit jantung seperti melancarkan peredaran darah dan manfaat obat herbal lainnya.

Obat Jantung Herbal Alami Indonesia
PENGOBATAN JANTUNG, RAMUAN OBAT JANTUNG, OBAT ALAMI JANTUNG, OBAT HERBAL ...

Obat Tradisional Jantung Koroner | Obat Herbal Ramuan Asli Indonesia
17 Mar 2009 ... OBAT Herbal Memiliki Ramuan Obat Tradisional Jantung Koroner. Ramuan murni herbal dan bebas bahan kimia Obat.

Obat Jantung Tradisional Tiongkok - Blogs - SiuTao Community
11 Mar 2009 ... Obat Jantung Tradisional Tiongkok Blognya Tjing_Wen.

Obat jantung tradisional Cina
Jenis Berkas: Microsoft Word - Tampilan Cepat
Obat jantung tradisional Cina. O PEK BOK NIE (OBAT PENYUMBATAN ARTERI). Tulisan ini saya sadurkan berdasarkan pengalaman saya yang baru saya alami 6 Bulan ...

ObatAlami.com - Obat Penyakit Jantung, Obat Sakit Jantung ...
Obat penyakit jantung, pengobatan tradisional penyakit jantung, obat untuk penyakit ... Berikut ini beberapa alternatif obat tradisional penyakit jantung ...

OBAT TRADISIONAL UNTUK MENYEMBUHKAN. PENYAKIT JANTUNG | obat ...
22 Sep 2009 ... Darah yang ada dalam tubuh .manusia tidak akan ada fungsinya bila jantung berhenti berdenyut, karena jantung yang bertugas untuk ...

Jantung Koroner - Obat Tradisional Herbal Alami
Obat tradisional herbal alami ramuan tradisional herbal alami tanpa bahan kimia obat tradisional indonesia dan konsultasi kesehatan, Obat Jantung Koroner, ...

Obat Pengobatan Jantung Koroner Tradisional, Penyembuhan ...
obat jantung koroner, obat jantung tradisional, obat jantung bocor, obat jantung bengkak, obat jantung herbal, obat jantung lemah, obat jantung, ...

Obat Jantung Tradisional | Pojok Kesehatan
... obat jantung tradisional, obat menurunkan kolesterol, obat pelangsing herbal, ... Membantu menurunkan kolesterol dan mencegah penyakit jantung. ...

Berita Terbaru Tentang Obat Jantung Tradisional | BERITA TERBARU
Dapatkan informasi tentang obat jantung tradisional terbaru di beritaterbaru.net. Dibawah ini merupakan referensi untuk menemukan artikel tentang obat ...

Tjing_Wen : Obat Jantung Tradisional Tiongkok
10 pesan - 4 penulis - Pos terakhir: 23 Sep 2008
Obat Jantung Tradisionil Tiongkok O PEK BOK NIE (OBAT PENYUMBATAN ARTERI) Sumber : tidak diketahui, diambil dari kiriman e-mail salah ...

Obat Jantung TradisionalGold-G Sea Cucumber Jelly |Gold-G Sea ...
21 Des 2010 ... Posted in Darah Tinggi | Tagged darah tinggi, jantung, jantung koroner, obat herbal jantung, obat jantung tradisional, obat tradisional, ...

Obat tradisional Penyakit Jantung
12 Agu 2010 ... GAMAT GOLD G SEBAGAI OBAT TRADISIONAL PENYEMBUH PENYAKIT JANTUNG Keampuhan teripang mengatasi penyakit jantung lantaran kandungan asam ...

CoronaDivers : Message: Re: [CoronaDivers] Fwd: [revex2] Obat ...
10 pesan - 2 penulis - Pos terakhir: 1 Sep 2008
jd nih obat buatan indonesia? ... From: Sye Ing Subject: Re: [CoronaDivers] Fwd: [revex2] Obat jantung tradisional Cina To:. ...

obat tradisional penyakit jantung | obat penyakit jantung koroner ...
10 Des 2010 ... obat penyakit jantung (5)obat sakit jantung tradisional (4)obat tradisional jantung berdebar (3)obat tradisional serangan jantung (3)obat ...

Obat Jantung Koroner Obat Jantung Tradisional Obat Jantung Bocor ...
obat tradisional obat alternatif agen herbal taslyJantung koroner (penyumbatan pembuluh darah): Akibat ... obat keputihan obat radang vagina obat ...

Jenis penyakit dan pengobatannya – Ramuan obat herba kejang ...
21 Jan 2011 ... RAMUAN OBAT HERBA KEJANG JANTUNG Rasa kejang dalam jantung timbul karena ... Sumber : Buku resep – resep obat tradisional. Artikel Terkait ...

Obat Jantung Koroner Tradisional, http://www.1obatjantung.com ...
read Tags: herbal untuk jantung koroner, mengatasi jantung koroner, mengobati jantung koroner, obat jantung, obat jantung bengkak, obat jantung bocor, ...

Obat Jantung Tradisional | iklan baris gratis & tanpa daftar ...
Obat Jantung Koroner Tradisional, http://www.1obatjantung.com, 081331713000 ... Terdapat pada: Kesehatan, obat jantung koroner, obat jantung tradisional, ...

obat tradisional jantung's Search Results - 88DB.com Indonesia P1
Obat Jantung Koroner, Obat Sakit Jantung, Obat Herbal Jantung, Danshen (Pengunjung:203) ... Kategori obat tradisional jantung | obat alternative | obat anti ...

Obat Tradisional Jantung
16 Nov 2010 ... faktor resiko penyebab penyakit jantung. Obat Diabetes Berisiko Serangan ... obat jantung alami, obat tradisional jantung Posted in: Artikel ...

Obat Lemah Jantung « Berbagi Ilmu
15 Agu 2009 ... Akan tetapi secara tradisional dapat dilakukan pengobatan dengan ramuan ini. ... Obat Lemah Jantung Alami, on 18 Juni 2010 at 03:50 said: ...

Obat Jantung Tradisional | Iklan Baris Gratis Online
Pasang Iklan Baris Online Untuk Promosi Usaha & Bisnis Gratis Tanpa Dipungut Bayaran tempat bertemunya penjual & pembeli di internet.

Obat Jantung Koroner Tradisional | Iklan Baris Gratis
31 Jan 2011 ... Tahitian Noni Juice juga memiliki beberapa international patent langsung Penanganan Penyakit. Untuk info dan order silahkan hubungi: Yohan ...

Daun Sukun Berkhasiat Mengobati Sakit Jantung

Sukun termasuk dalam genus Artocarpus (famili Moraceae) yang terdiri atas 50 spesies tanaman berkayu, yang hanya tumbuh di daerah panas dan lembab di kawasan Asia Tenggara dan kepulauan Pasifik. Buahnya berbentuk bulat berkulit tebal dan kasar, dengan warna hijau muda dan kuning dengan berat sekitar 1,5 – 3 kg. Buah sukun bisa digunakan untuk bahan pangan. Orang biasa memanfaatkannya untuk makanan ringan, semisal direbus, digoreng, atau dibuat keripik dan kolak. Ada juga yang memanfaatkannya sebagai bahan baku tepung dan mi.

Tak banyak orang yang menanamnya. Selain kurang “menjual”, masyarakat belum begitu tahu manfaat tanaman tersebut. Sering dijumpai orang menebang pohon tersebut di pekarangannya, dan menggantinya dengan tanaman lain seperti pisang atau mangga. Tapi sesungguhnya sukun sangat bermanfaat. Daunnya mempunyai khasiat buat kesehatan, efektif untuk mengobati berbagai penyakit seperti liver, hepatitis, sakit gigi, gatal-gatal, pembesaran limpa, jantung, dan ginjal. Bahkan, masyarakat Ambon memanfaatkan kulit batangnya untuk obat mencairkan darah bagi wanita yang baru 8-10 hari melahirkan.

DOWNLOAD GRATIS RAMUAN HERBAL RESEP OBAT CINA TIONGKOK

KUMPULAN OBAT - OBATAN JAWA

KUMPULAN JAMU KUAT LELAKI

Daun tanaman tersebut mengandung beberapa zat berkhasiat seperti asam hidrosianat, asetilcolin, tanin, riboflavin, dan sebagainya. Zat-zat ini juga mampu mengatasi peradangan. Menyelamatkan Ginjal Ada juga yang menjadikan daun tersebut sebagai alternatif untuk menyelamatkan ginjal yang sakit. Caranya mudah, tapi harus telaten.

Langkah awal, siapkan tiga lembar daun yang berwarna hijau tua, namun masih menempel di dahan. Kemudian cuci bersih pada air mengalir. Selanjutnya dirajang lalu jemur sampai kering. Siapkan pula wadah lalu isi dengan air bersih dua liter. Usahakan wadah tersebut terbuat dari gerabah tanah liat, tapi jika pun tak ada bisa juga memakai panci stainless steel. Masukkan dedaunan kering itu lalu dimasak sampai mendidih, sisakan air tersebut sampai volumenya tinggal separuh.
Selanjutnya, tambahkan air bersih satu liter, dan didihkan lagi sampai separuh. Kemudian saringlah rebusan daun sukun itu. Warna airnya merah, mirip teh. Rasanya agak pahit. Silakan diminum sampai habis, tak boleh disisakan untuk kesesokan harinya. Demikian seterusnya.

Agar tidak repot bolak-balik mengambil tiga lembar daun, sebaiknya sediakan rajangan daun sukun kering untuk seminggu. Caranya, siapkan lembar daun hijau tua sebanyak 3 x 7 = 21 lembar. Proses selanjutnya persis seperti cara di atas, sehingga kita punya sejumlah rajangan daun sukun kering, tapi dibagi-bagi menjadi tujuh bungkus.
Tiap hari ambil sebungkus, rebus, saring, dan minum. Jika Anda termasuk tak tahan pahit, bisa ditambahkan sedikit madu setiap kali minum.

Jantung

Daun sukun juga bisa untuk mengobati penyakit jantung. Caranya, ambillah satu lembar daun sukun tua yang masih menempel di pohon. Daun sukun tua mempunyai kadar zat kimia maksimal.

Cucilah sampai bersih lalu dijemur hingga kering. Kemudian rebus sampai mendidih dengan lima gelas air dan sisakan sampai tinggal separuh. Tambahkan air lagi hingga mencapai volume lima gelas. Setelah disaring, rebusan air itu siap diminum dan harus habis tak bisa disisakan untuk esok hari.

Beberapa pakar obat tradisional memang meragukan khasiat daun sukun. Namun masyarakat sudah percaya dan membuktikan khasiat daun sukun yang dapat menyembuhkan penyakit jantung dan ginjal.

Dalam buku Koleksi Tumbuhan Obat Kebun Raya Bogor, tanaman ini tidak termuat. Satu-satunya literatur yang mengungkap efek diuretik dan kardiotonik sukun hanya buku Indian Medicinal Plants. Itu pun hanya menyangkut buahnya. Apakah bahan kimia yang dikandungnya itu berkhasiat ?

Tentu saja masih perlu dilakukan penelitian lebih lanjut oleh pihak-pihak yang terkait, karena memang obat tradisional dari tanaman dipercaya walaupun awalnya hanya cerita dari mulut ke mulut. Jadi, penelitian itu amat penting bagi dunia kesehatan.

SUMBER LAIN:


Obat Jantung Tradisional Tiongkok - Blogs - SiuTao Community
11 Mar 2009 ... Obat Jantung Tradisional Tiongkok Blognya Tjing_Wen.

Obat jantung tradisional Cina
Jenis Berkas: Microsoft Word - Tampilan Cepat
Obat jantung tradisional Cina. O PEK BOK NIE (OBAT PENYUMBATAN ARTERI). Tulisan ini saya sadurkan berdasarkan pengalaman saya yang baru saya alami 6 Bulan ...

ObatAlami.com - Obat Penyakit Jantung, Obat Sakit Jantung ...
Obat penyakit jantung, pengobatan tradisional penyakit jantung, obat untuk penyakit ... Berikut ini beberapa alternatif obat tradisional penyakit jantung ...

OBAT TRADISIONAL UNTUK MENYEMBUHKAN. PENYAKIT JANTUNG | obat ...
22 Sep 2009 ... Darah yang ada dalam tubuh .manusia tidak akan ada fungsinya bila jantung berhenti berdenyut, karena jantung yang bertugas untuk ...

Jantung Koroner - Obat Tradisional Herbal Alami
Obat tradisional herbal alami ramuan tradisional herbal alami tanpa bahan kimia obat tradisional indonesia dan konsultasi kesehatan, Obat Jantung Koroner, ...

Pencegah dan Obat Penyakit Jantung - Minyak-Kelapa.com
Pencegah dan Obat penyakit jantung. Minyak kelapa murni (VCO) untuk obat aids ... jamu, obat herba yang diramu dari tanaman obat tradisional sesuai dengan ...

Penyakit Jantung Koroner | Gejala Penyebab Pengobatan dan ...
penyakit jantung bocor penyakit jantung pdf kehamilan dengan penyakit jantung penyakit jantung dan pembuluh darah gambar penyakit jantung obat tradisional ...

Obat Jantung Koroner Herbal Alami | Obat Tradisional Herbal - Obat ...
Obat antung Koroner Herbal Alami, Pengobatan Wantung Koroner Tradisional Herbal Alami, Obat Wantung Koroner Herbal Alami .

Obat Pengobatan Jantung Koroner Tradisional, Penyembuhan ...
obat jantung koroner, obat jantung tradisional, obat jantung bocor, obat jantung bengkak, obat jantung herbal, obat jantung lemah, obat jantung, ...

Obat Jantung Tradisional | Pojok Kesehatan
... obat jantung tradisional, obat menurunkan kolesterol, obat pelangsing herbal, ... Membantu menurunkan kolesterol dan mencegah penyakit jantung. ...

Berita Terbaru Tentang Obat Jantung Tradisional | BERITA TERBARU
Dapatkan informasi tentang obat jantung tradisional terbaru di beritaterbaru.net. Dibawah ini merupakan referensi untuk menemukan artikel tentang obat ...

Tjing_Wen : Obat Jantung Tradisional Tiongkok
10 pesan - 4 penulis - Pos terakhir: 23 Sep 2008
Obat Jantung Tradisionil Tiongkok O PEK BOK NIE (OBAT PENYUMBATAN ARTERI) Sumber : tidak diketahui, diambil dari kiriman e-mail salah ...

Obat Jantung TradisionalGold-G Sea Cucumber Jelly |Gold-G Sea ...
21 Des 2010 ... Posted in Darah Tinggi | Tagged darah tinggi, jantung, jantung koroner, obat herbal jantung, obat jantung tradisional, obat tradisional, ...

Obat tradisional Penyakit Jantung
12 Agu 2010 ... GAMAT GOLD G SEBAGAI OBAT TRADISIONAL PENYEMBUH PENYAKIT JANTUNG Keampuhan teripang mengatasi penyakit jantung lantaran kandungan asam ...

CoronaDivers : Message: Re: [CoronaDivers] Fwd: [revex2] Obat ...
10 pesan - 2 penulis - Pos terakhir: 1 Sep 2008
jd nih obat buatan indonesia? ... From: Sye Ing Subject: Re: [CoronaDivers] Fwd: [revex2] Obat jantung tradisional Cina To:. ...

obat tradisional penyakit jantung | obat penyakit jantung koroner ...
10 Des 2010 ... obat penyakit jantung (5)obat sakit jantung tradisional (4)obat tradisional jantung berdebar (3)obat tradisional serangan jantung (3)obat ...

Obat Jantung Koroner Obat Jantung Tradisional Obat Jantung Bocor ...
obat tradisional obat alternatif agen herbal taslyJantung koroner (penyumbatan pembuluh darah): Akibat ... obat keputihan obat radang vagina obat ...

Jenis penyakit dan pengobatannya – Ramuan obat herba kejang ...
21 Jan 2011 ... RAMUAN OBAT HERBA KEJANG JANTUNG Rasa kejang dalam jantung timbul karena ... Sumber : Buku resep – resep obat tradisional. Artikel Terkait ...

Obat Jantung Koroner Tradisional, http://www.1obatjantung.com ...
read Tags: herbal untuk jantung koroner, mengatasi jantung koroner, mengobati jantung koroner, obat jantung, obat jantung bengkak, obat jantung bocor, ...

Obat Jantung Tradisional | iklan baris gratis & tanpa daftar ...
Obat Jantung Koroner Tradisional, http://www.1obatjantung.com, 081331713000 ... Terdapat pada: Kesehatan, obat jantung koroner, obat jantung tradisional, ...

obat tradisional jantung's Search Results - 88DB.com Indonesia P1
Obat Jantung Koroner, Obat Sakit Jantung, Obat Herbal Jantung, Danshen (Pengunjung:203) ... Kategori obat tradisional jantung | obat alternative | obat anti ...

Obat Tradisional Jantung
16 Nov 2010 ... faktor resiko penyebab penyakit jantung. Obat Diabetes Berisiko Serangan ... obat jantung alami, obat tradisional jantung Posted in: Artikel ...

Aneka Resep Obat-obatan Tradisional/Kuno: Obat Sakit Jantung
3 Sep 2008 ... Mungkin Anda yang membaca adalah penderita, anda masuk ke tempat yang tepat karena saya akan berikan resep obat tradisional untuk ...

DAUN SUKUN SEMBUHKAN SAKIT GINJAL DAN JANTUNG « Obat Tradisional ...
30 Nov 2008 ... Beberapa pakar obat tradisional memang meragukan khasiat daun sukun. Namun masyarakat sudah percaya dan membuktikan khasiat daun sukun yang ...

Obat jantung tradisional | Obat Jantung
Obat jantung tradisional yang bermanfaat untuk mengobati penyakit jantung seperti melancarkan peredaran darah dan manfaat obat herbal lainnya.

Obat Jantung Herbal Alami Indonesia
PENGOBATAN JANTUNG, RAMUAN OBAT JANTUNG, OBAT ALAMI JANTUNG, OBAT HERBAL ...

Obat Tradisional Jantung Koroner | Obat Herbal Ramuan Asli Indonesia
17 Mar 2009 ... OBAT Herbal Memiliki Ramuan Obat Tradisional Jantung Koroner. Ramuan murni herbal dan bebas bahan kimia Obat.
Obat Lemah Jantung « Berbagi Ilmu
15 Agu 2009 ... Akan tetapi secara tradisional dapat dilakukan pengobatan dengan ramuan ini. ... Obat Lemah Jantung Alami, on 18 Juni 2010 at 03:50 said: ...

Obat Jantung Tradisional | Iklan Baris Gratis Online
Pasang Iklan Baris Online Untuk Promosi Usaha & Bisnis Gratis Tanpa Dipungut Bayaran tempat bertemunya penjual & pembeli di internet.

Obat Jantung Koroner Tradisional | Iklan Baris Gratis
31 Jan 2011 ... Tahitian Noni Juice juga memiliki beberapa international patent langsung Penanganan Penyakit. Untuk info dan order silahkan hubungi: Yohan ...

Atasi Sakit Jantung Dengan Daun Sukun

Sukun termasuk dalam genus Artocarpus (famili Moraceae) yang terdiri atas 50 spesies tanaman berkayu, yang hanya tumbuh di daerah panas dan lembab di kawasan Asia Tenggara dan kepulauan Pasifik. Buahnya berbentuk bulat berkulit tebal dan kasar, dengan warna hijau muda dan kuning dengan berat sekitar 1,5 – 3 kg. Buah sukun bisa digunakan untuk bahan pangan. Orang biasa memanfaatkannya untuk makanan ringan, semisal direbus, digoreng, atau dibuat keripik dan kolak. Ada juga yang memanfaatkannya sebagai bahan baku tepung dan mi.

Tak banyak orang yang menanamnya. Selain kurang “menjual”, masyarakat belum begitu tahu manfaat tanaman tersebut. Sering dijumpai orang menebang pohon tersebut di pekarangannya, dan menggantinya dengan tanaman lain seperti pisang atau mangga. Tapi sesungguhnya sukun sangat bermanfaat. Daunnya mempunyai khasiat buat kesehatan, efektif untuk mengobati berbagai penyakit seperti liver, hepatitis, sakit gigi, gatal-gatal, pembesaran limpa, jantung, dan ginjal. Bahkan, masyarakat Ambon memanfaatkan kulit batangnya untuk obat mencairkan darah bagi wanita yang baru 8-10 hari melahirkan.

DOWNLOAD GRATIS RAMUAN HERBAL RESEP OBAT CINA TIONGKOK

KUMPULAN OBAT - OBATAN JAWA

KUMPULAN JAMU KUAT LELAKI

Daun tanaman tersebut mengandung beberapa zat berkhasiat seperti asam hidrosianat, asetilcolin, tanin, riboflavin, dan sebagainya. Zat-zat ini juga mampu mengatasi peradangan. Menyelamatkan Ginjal Ada juga yang menjadikan daun tersebut sebagai alternatif untuk menyelamatkan ginjal yang sakit. Caranya mudah, tapi harus telaten.


Langkah awal, siapkan tiga lembar daun yang berwarna hijau tua, namun masih menempel di dahan. Kemudian cuci bersih pada air mengalir. Selanjutnya dirajang lalu jemur sampai kering. Siapkan pula wadah lalu isi dengan air bersih dua liter. Usahakan wadah tersebut terbuat dari gerabah tanah liat, tapi jika pun tak ada bisa juga memakai panci stainless steel. Masukkan dedaunan kering itu lalu dimasak sampai mendidih, sisakan air tersebut sampai volumenya tinggal separuh.
Selanjutnya, tambahkan air bersih satu liter, dan didihkan lagi sampai separuh. Kemudian saringlah rebusan daun sukun itu. Warna airnya merah, mirip teh. Rasanya agak pahit. Silakan diminum sampai habis, tak boleh disisakan untuk kesesokan harinya. Demikian seterusnya.

Agar tidak repot bolak-balik mengambil tiga lembar daun, sebaiknya sediakan rajangan daun sukun kering untuk seminggu. Caranya, siapkan lembar daun hijau tua sebanyak 3 x 7 = 21 lembar. Proses selanjutnya persis seperti cara di atas, sehingga kita punya sejumlah rajangan daun sukun kering, tapi dibagi-bagi menjadi tujuh bungkus.
Tiap hari ambil sebungkus, rebus, saring, dan minum. Jika Anda termasuk tak tahan pahit, bisa ditambahkan sedikit madu setiap kali minum.

Jantung

Daun sukun juga bisa untuk mengobati penyakit jantung. Caranya, ambillah satu lembar daun sukun tua yang masih menempel di pohon. Daun sukun tua mempunyai kadar zat kimia maksimal.

Cucilah sampai bersih lalu dijemur hingga kering. Kemudian rebus sampai mendidih dengan lima gelas air dan sisakan sampai tinggal separuh. Tambahkan air lagi hingga mencapai volume lima gelas. Setelah disaring, rebusan air itu siap diminum dan harus habis tak bisa disisakan untuk esok hari.

Beberapa pakar obat tradisional memang meragukan khasiat daun sukun. Namun masyarakat sudah percaya dan membuktikan khasiat daun sukun yang dapat menyembuhkan penyakit jantung dan ginjal.

Dalam buku Koleksi Tumbuhan Obat Kebun Raya Bogor, tanaman ini tidak termuat. Satu-satunya literatur yang mengungkap efek diuretik dan kardiotonik sukun hanya buku Indian Medicinal Plants. Itu pun hanya menyangkut buahnya. Apakah bahan kimia yang dikandungnya itu berkhasiat ?

Tentu saja masih perlu dilakukan penelitian lebih lanjut oleh pihak-pihak yang terkait, karena memang obat tradisional dari tanaman dipercaya walaupun awalnya hanya cerita dari mulut ke mulut. Jadi, penelitian itu amat penting bagi dunia kesehatan.

SUMBER LAIN:
Obat Jantung Tradisional | iklan baris gratis & tanpa daftar ...
Obat Jantung Koroner Tradisional, http://www.1obatjantung.com, 081331713000 ... Terdapat pada: Kesehatan, obat jantung koroner, obat jantung tradisional, ...

obat tradisional jantung's Search Results - 88DB.com Indonesia P1
Obat Jantung Koroner, Obat Sakit Jantung, Obat Herbal Jantung, Danshen (Pengunjung:203) ... Kategori obat tradisional jantung | obat alternative | obat anti ...

Obat Tradisional Jantung
16 Nov 2010 ... faktor resiko penyebab penyakit jantung. Obat Diabetes Berisiko Serangan ... obat jantung alami, obat tradisional jantung Posted in: Artikel ...

Obat Lemah Jantung « Berbagi Ilmu
15 Agu 2009 ... Akan tetapi secara tradisional dapat dilakukan pengobatan dengan ramuan ini. ... Obat Lemah Jantung Alami, on 18 Juni 2010 at 03:50 said: ...

Obat Jantung Tradisional | Iklan Baris Gratis Online
Pasang Iklan Baris Online Untuk Promosi Usaha & Bisnis Gratis Tanpa Dipungut Bayaran tempat bertemunya penjual & pembeli di internet.

Obat Jantung Koroner Tradisional | Iklan Baris Gratis
31 Jan 2011 ... Tahitian Noni Juice juga memiliki beberapa international patent langsung Penanganan Penyakit. Untuk info dan order silahkan hubungi: Yohan ...

Aneka Resep Obat-obatan Tradisional/Kuno: Obat Sakit Jantung
3 Sep 2008 ... Mungkin Anda yang membaca adalah penderita, anda masuk ke tempat yang tepat karena saya akan berikan resep obat tradisional untuk ...

DAUN SUKUN SEMBUHKAN SAKIT GINJAL DAN JANTUNG « Obat Tradisional ...
30 Nov 2008 ... Beberapa pakar obat tradisional memang meragukan khasiat daun sukun. Namun masyarakat sudah percaya dan membuktikan khasiat daun sukun yang ...

Obat jantung tradisional | Obat Jantung
Obat jantung tradisional yang bermanfaat untuk mengobati penyakit jantung seperti melancarkan peredaran darah dan manfaat obat herbal lainnya.

Obat Jantung Herbal Alami Indonesia
PENGOBATAN JANTUNG, RAMUAN OBAT JANTUNG, OBAT ALAMI JANTUNG, OBAT HERBAL ...

Obat Tradisional Jantung Koroner | Obat Herbal Ramuan Asli Indonesia
17 Mar 2009 ... OBAT Herbal Memiliki Ramuan Obat Tradisional Jantung Koroner. Ramuan murni herbal dan bebas bahan kimia Obat.

Obat Jantung Tradisional Tiongkok - Blogs - SiuTao Community
11 Mar 2009 ... Obat Jantung Tradisional Tiongkok Blognya Tjing_Wen.

Obat jantung tradisional Cina
Jenis Berkas: Microsoft Word - Tampilan Cepat
Obat jantung tradisional Cina. O PEK BOK NIE (OBAT PENYUMBATAN ARTERI). Tulisan ini saya sadurkan berdasarkan pengalaman saya yang baru saya alami 6 Bulan ...

ObatAlami.com - Obat Penyakit Jantung, Obat Sakit Jantung ...
Obat penyakit jantung, pengobatan tradisional penyakit jantung, obat untuk penyakit ... Berikut ini beberapa alternatif obat tradisional penyakit jantung ...

OBAT TRADISIONAL UNTUK MENYEMBUHKAN. PENYAKIT JANTUNG | obat ...
22 Sep 2009 ... Darah yang ada dalam tubuh .manusia tidak akan ada fungsinya bila jantung berhenti berdenyut, karena jantung yang bertugas untuk ...

Jantung Koroner - Obat Tradisional Herbal Alami
Obat tradisional herbal alami ramuan tradisional herbal alami tanpa bahan kimia obat tradisional indonesia dan konsultasi kesehatan, Obat Jantung Koroner, ...

Pencegah dan Obat Penyakit Jantung - Minyak-Kelapa.com
Pencegah dan Obat penyakit jantung. Minyak kelapa murni (VCO) untuk obat aids ... jamu, obat herba yang diramu dari tanaman obat tradisional sesuai dengan ...

Penyakit Jantung Koroner | Gejala Penyebab Pengobatan dan ...
penyakit jantung bocor penyakit jantung pdf kehamilan dengan penyakit jantung penyakit jantung dan pembuluh darah gambar penyakit jantung obat tradisional ...

Obat Jantung Koroner Herbal Alami | Obat Tradisional Herbal - Obat ...
Obat antung Koroner Herbal Alami, Pengobatan Wantung Koroner Tradisional Herbal Alami, Obat Wantung Koroner Herbal Alami .

Obat Pengobatan Jantung Koroner Tradisional, Penyembuhan ...
obat jantung koroner, obat jantung tradisional, obat jantung bocor, obat jantung bengkak, obat jantung herbal, obat jantung lemah, obat jantung, ...

Obat Jantung Tradisional | Pojok Kesehatan
... obat jantung tradisional, obat menurunkan kolesterol, obat pelangsing herbal, ... Membantu menurunkan kolesterol dan mencegah penyakit jantung. ...

Berita Terbaru Tentang Obat Jantung Tradisional | BERITA TERBARU
Dapatkan informasi tentang obat jantung tradisional terbaru di beritaterbaru.net. Dibawah ini merupakan referensi untuk menemukan artikel tentang obat ...

Tjing_Wen : Obat Jantung Tradisional Tiongkok
10 pesan - 4 penulis - Pos terakhir: 23 Sep 2008
Obat Jantung Tradisionil Tiongkok O PEK BOK NIE (OBAT PENYUMBATAN ARTERI) Sumber : tidak diketahui, diambil dari kiriman e-mail salah ...

Obat Jantung TradisionalGold-G Sea Cucumber Jelly |Gold-G Sea ...
21 Des 2010 ... Posted in Darah Tinggi | Tagged darah tinggi, jantung, jantung koroner, obat herbal jantung, obat jantung tradisional, obat tradisional, ...

Obat tradisional Penyakit Jantung
12 Agu 2010 ... GAMAT GOLD G SEBAGAI OBAT TRADISIONAL PENYEMBUH PENYAKIT JANTUNG Keampuhan teripang mengatasi penyakit jantung lantaran kandungan asam ...

CoronaDivers : Message: Re: [CoronaDivers] Fwd: [revex2] Obat ...
10 pesan - 2 penulis - Pos terakhir: 1 Sep 2008
jd nih obat buatan indonesia? ... From: Sye Ing Subject: Re: [CoronaDivers] Fwd: [revex2] Obat jantung tradisional Cina To:. ...

obat tradisional penyakit jantung | obat penyakit jantung koroner ...
10 Des 2010 ... obat penyakit jantung (5)obat sakit jantung tradisional (4)obat tradisional jantung berdebar (3)obat tradisional serangan jantung (3)obat ...

Obat Jantung Koroner Obat Jantung Tradisional Obat Jantung Bocor ...
obat tradisional obat alternatif agen herbal taslyJantung koroner (penyumbatan pembuluh darah): Akibat ... obat keputihan obat radang vagina obat ...

Jenis penyakit dan pengobatannya – Ramuan obat herba kejang ...
21 Jan 2011 ... RAMUAN OBAT HERBA KEJANG JANTUNG Rasa kejang dalam jantung timbul karena ... Sumber : Buku resep – resep obat tradisional. Artikel Terkait ...

Obat Jantung Koroner Tradisional, http://www.1obatjantung.com ...
read Tags: herbal untuk jantung koroner, mengatasi jantung koroner, mengobati jantung koroner, obat jantung, obat jantung bengkak, obat jantung bocor, ...

Obat Sakit Jantung Dengan Ramuan Alami Tradisional

Sukun termasuk dalam genus Artocarpus (famili Moraceae) yang terdiri atas 50 spesies tanaman berkayu, yang hanya tumbuh di daerah panas dan lembab di kawasan Asia Tenggara dan kepulauan Pasifik. Buahnya berbentuk bulat berkulit tebal dan kasar, dengan warna hijau muda dan kuning dengan berat sekitar 1,5 – 3 kg. Buah sukun bisa digunakan untuk bahan pangan. Orang biasa memanfaatkannya untuk makanan ringan, semisal direbus, digoreng, atau dibuat keripik dan kolak. Ada juga yang memanfaatkannya sebagai bahan baku tepung dan mi.

Tak banyak orang yang menanamnya. Selain kurang “menjual”, masyarakat belum begitu tahu manfaat tanaman tersebut. Sering dijumpai orang menebang pohon tersebut di pekarangannya, dan menggantinya dengan tanaman lain seperti pisang atau mangga. Tapi sesungguhnya sukun sangat bermanfaat. Daunnya mempunyai khasiat buat kesehatan, efektif untuk mengobati berbagai penyakit seperti liver, hepatitis, sakit gigi, gatal-gatal, pembesaran limpa, jantung, dan ginjal. Bahkan, masyarakat Ambon memanfaatkan kulit batangnya untuk obat mencairkan darah bagi wanita yang baru 8-10 hari melahirkan.

DOWNLOAD GRATIS RAMUAN HERBAL RESEP OBAT CINA TIONGKOK
CLICK DISINI......

KUMPULAN OBAT - OBATAN JAWA
CLICK DISINI......

KUMPULAN JAMU KUAT LELAKI
CLICK DISINI......

Daun tanaman tersebut mengandung beberapa zat berkhasiat seperti asam hidrosianat, asetilcolin, tanin, riboflavin, dan sebagainya. Zat-zat ini juga mampu mengatasi peradangan. Menyelamatkan Ginjal Ada juga yang menjadikan daun tersebut sebagai alternatif untuk menyelamatkan ginjal yang sakit. Caranya mudah, tapi harus telaten.


Langkah awal, siapkan tiga lembar daun yang berwarna hijau tua, namun masih menempel di dahan. Kemudian cuci bersih pada air mengalir. Selanjutnya dirajang lalu jemur sampai kering. Siapkan pula wadah lalu isi dengan air bersih dua liter. Usahakan wadah tersebut terbuat dari gerabah tanah liat, tapi jika pun tak ada bisa juga memakai panci stainless steel. Masukkan dedaunan kering itu lalu dimasak sampai mendidih, sisakan air tersebut sampai volumenya tinggal separuh.
Selanjutnya, tambahkan air bersih satu liter, dan didihkan lagi sampai separuh. Kemudian saringlah rebusan daun sukun itu. Warna airnya merah, mirip teh. Rasanya agak pahit. Silakan diminum sampai habis, tak boleh disisakan untuk kesesokan harinya. Demikian seterusnya.

Agar tidak repot bolak-balik mengambil tiga lembar daun, sebaiknya sediakan rajangan daun sukun kering untuk seminggu. Caranya, siapkan lembar daun hijau tua sebanyak 3 x 7 = 21 lembar. Proses selanjutnya persis seperti cara di atas, sehingga kita punya sejumlah rajangan daun sukun kering, tapi dibagi-bagi menjadi tujuh bungkus.
Tiap hari ambil sebungkus, rebus, saring, dan minum. Jika Anda termasuk tak tahan pahit, bisa ditambahkan sedikit madu setiap kali minum.

Jantung

Daun sukun juga bisa untuk mengobati penyakit jantung. Caranya, ambillah satu lembar daun sukun tua yang masih menempel di pohon. Daun sukun tua mempunyai kadar zat kimia maksimal.

Cucilah sampai bersih lalu dijemur hingga kering. Kemudian rebus sampai mendidih dengan lima gelas air dan sisakan sampai tinggal separuh. Tambahkan air lagi hingga mencapai volume lima gelas. Setelah disaring, rebusan air itu siap diminum dan harus habis tak bisa disisakan untuk esok hari.

Beberapa pakar obat tradisional memang meragukan khasiat daun sukun. Namun masyarakat sudah percaya dan membuktikan khasiat daun sukun yang dapat menyembuhkan penyakit jantung dan ginjal.

Dalam buku Koleksi Tumbuhan Obat Kebun Raya Bogor, tanaman ini tidak termuat. Satu-satunya literatur yang mengungkap efek diuretik dan kardiotonik sukun hanya buku Indian Medicinal Plants. Itu pun hanya menyangkut buahnya. Apakah bahan kimia yang dikandungnya itu berkhasiat ?

Tentu saja masih perlu dilakukan penelitian lebih lanjut oleh pihak-pihak yang terkait, karena memang obat tradisional dari tanaman dipercaya walaupun awalnya hanya cerita dari mulut ke mulut. Jadi, penelitian itu amat penting bagi dunia kesehatan.

SUMBER LAIN:

Aneka Resep Obat-obatan Tradisional/Kuno: Obat Sakit Jantung
3 Sep 2008 ... Mungkin Anda yang membaca adalah penderita, anda masuk ke tempat yang tepat karena saya akan berikan resep obat tradisional untuk ...

DAUN SUKUN SEMBUHKAN SAKIT GINJAL DAN JANTUNG « Obat Tradisional ...
30 Nov 2008 ... Beberapa pakar obat tradisional memang meragukan khasiat daun sukun. Namun masyarakat sudah percaya dan membuktikan khasiat daun sukun yang ...

Obat jantung tradisional | Obat Jantung
Obat jantung tradisional yang bermanfaat untuk mengobati penyakit jantung seperti melancarkan peredaran darah dan manfaat obat herbal lainnya.

Obat Jantung Herbal Alami Indonesia
PENGOBATAN JANTUNG, RAMUAN OBAT JANTUNG, OBAT ALAMI JANTUNG, OBAT HERBAL ...

Obat Tradisional Jantung Koroner | Obat Herbal Ramuan Asli Indonesia
17 Mar 2009 ... OBAT Herbal Memiliki Ramuan Obat Tradisional Jantung Koroner. Ramuan murni herbal dan bebas bahan kimia Obat.

Obat Jantung Tradisional Tiongkok - Blogs - SiuTao Community
11 Mar 2009 ... Obat Jantung Tradisional Tiongkok Blognya Tjing_Wen.

Obat jantung tradisional Cina
Jenis Berkas: Microsoft Word - Tampilan Cepat
Obat jantung tradisional Cina. O PEK BOK NIE (OBAT PENYUMBATAN ARTERI). Tulisan ini saya sadurkan berdasarkan pengalaman saya yang baru saya alami 6 Bulan ...

ObatAlami.com - Obat Penyakit Jantung, Obat Sakit Jantung ...
Obat penyakit jantung, pengobatan tradisional penyakit jantung, obat untuk penyakit ... Berikut ini beberapa alternatif obat tradisional penyakit jantung ...

OBAT TRADISIONAL UNTUK MENYEMBUHKAN. PENYAKIT JANTUNG | obat ...
22 Sep 2009 ... Darah yang ada dalam tubuh .manusia tidak akan ada fungsinya bila jantung berhenti berdenyut, karena jantung yang bertugas untuk ...

Jantung Koroner - Obat Tradisional Herbal Alami
Obat tradisional herbal alami ramuan tradisional herbal alami tanpa bahan kimia obat tradisional indonesia dan konsultasi kesehatan, Obat Jantung Koroner, ...

Pencegah dan Obat Penyakit Jantung - Minyak-Kelapa.com
Pencegah dan Obat penyakit jantung. Minyak kelapa murni (VCO) untuk obat aids ... jamu, obat herba yang diramu dari tanaman obat tradisional sesuai dengan ...

Penyakit Jantung Koroner | Gejala Penyebab Pengobatan dan ...
penyakit jantung bocor penyakit jantung pdf kehamilan dengan penyakit jantung penyakit jantung dan pembuluh darah gambar penyakit jantung obat tradisional ...

Obat Jantung Koroner Herbal Alami | Obat Tradisional Herbal - Obat ...
Obat antung Koroner Herbal Alami, Pengobatan Wantung Koroner Tradisional Herbal Alami, Obat Wantung Koroner Herbal Alami .

Obat Pengobatan Jantung Koroner Tradisional, Penyembuhan ...
obat jantung koroner, obat jantung tradisional, obat jantung bocor, obat jantung bengkak, obat jantung herbal, obat jantung lemah, obat jantung, ...

Obat Jantung Tradisional | Pojok Kesehatan
... obat jantung tradisional, obat menurunkan kolesterol, obat pelangsing herbal, ... Membantu menurunkan kolesterol dan mencegah penyakit jantung. ...

Berita Terbaru Tentang Obat Jantung Tradisional | BERITA TERBARU
Dapatkan informasi tentang obat jantung tradisional terbaru di beritaterbaru.net. Dibawah ini merupakan referensi untuk menemukan artikel tentang obat ...

Tjing_Wen : Obat Jantung Tradisional Tiongkok
10 pesan - 4 penulis - Pos terakhir: 23 Sep 2008
Obat Jantung Tradisionil Tiongkok O PEK BOK NIE (OBAT PENYUMBATAN ARTERI) Sumber : tidak diketahui, diambil dari kiriman e-mail salah ...

Obat Jantung TradisionalGold-G Sea Cucumber Jelly |Gold-G Sea ...
21 Des 2010 ... Posted in Darah Tinggi | Tagged darah tinggi, jantung, jantung koroner, obat herbal jantung, obat jantung tradisional, obat tradisional, ...

Obat tradisional Penyakit Jantung
12 Agu 2010 ... GAMAT GOLD G SEBAGAI OBAT TRADISIONAL PENYEMBUH PENYAKIT JANTUNG Keampuhan teripang mengatasi penyakit jantung lantaran kandungan asam ...

CoronaDivers : Message: Re: [CoronaDivers] Fwd: [revex2] Obat ...
10 pesan - 2 penulis - Pos terakhir: 1 Sep 2008
jd nih obat buatan indonesia? ... From: Sye Ing Subject: Re: [CoronaDivers] Fwd: [revex2] Obat jantung tradisional Cina To:. ...

obat tradisional penyakit jantung | obat penyakit jantung koroner ...
10 Des 2010 ... obat penyakit jantung (5)obat sakit jantung tradisional (4)obat tradisional jantung berdebar (3)obat tradisional serangan jantung (3)obat ...

Obat Jantung Koroner Obat Jantung Tradisional Obat Jantung Bocor ...
obat tradisional obat alternatif agen herbal taslyJantung koroner (penyumbatan pembuluh darah): Akibat ... obat keputihan obat radang vagina obat ...

Jenis penyakit dan pengobatannya – Ramuan obat herba kejang ...
21 Jan 2011 ... RAMUAN OBAT HERBA KEJANG JANTUNG Rasa kejang dalam jantung timbul karena ... Sumber : Buku resep – resep obat tradisional. Artikel Terkait ...

Obat Jantung Koroner Tradisional, http://www.1obatjantung.com ...
read Tags: herbal untuk jantung koroner, mengatasi jantung koroner, mengobati jantung koroner, obat jantung, obat jantung bengkak, obat jantung bocor, ...

Obat Jantung Tradisional | iklan baris gratis & tanpa daftar ...
Obat Jantung Koroner Tradisional, http://www.1obatjantung.com, 081331713000 ... Terdapat pada: Kesehatan, obat jantung koroner, obat jantung tradisional, ...

obat tradisional jantung's Search Results - 88DB.com Indonesia P1
Obat Jantung Koroner, Obat Sakit Jantung, Obat Herbal Jantung, Danshen (Pengunjung:203) ... Kategori obat tradisional jantung | obat alternative | obat anti ...

Obat Tradisional Jantung
16 Nov 2010 ... faktor resiko penyebab penyakit jantung. Obat Diabetes Berisiko Serangan ... obat jantung alami, obat tradisional jantung Posted in: Artikel ...

Obat Lemah Jantung « Berbagi Ilmu
15 Agu 2009 ... Akan tetapi secara tradisional dapat dilakukan pengobatan dengan ramuan ini. ... Obat Lemah Jantung Alami, on 18 Juni 2010 at 03:50 said: ...

Obat Jantung Tradisional | Iklan Baris Gratis Online
Pasang Iklan Baris Online Untuk Promosi Usaha & Bisnis Gratis Tanpa Dipungut Bayaran tempat bertemunya penjual & pembeli di internet.

Obat Jantung Koroner Tradisional | Iklan Baris Gratis
31 Jan 2011 ... Tahitian Noni Juice juga memiliki beberapa international patent langsung Penanganan Penyakit. Untuk info dan order silahkan hubungi: Yohan ...

Yang Perlu Diketahui ABG Sebelum Berhubungan Seks

Rasa ingin tahu Anak Baru Gede (ABG) atau remaja terhadap seks cukup tinggi. Umumnya informasi yang didapat dari teman karena malu bertanya pada orangtua. Ini dia pertanyaan seputar seks yang ada dibenak kaum remaja.

Seperti dikutip dari buku Questions Kids Ask About Sex, karangan J. Thomas Fitch dan Melissa R. Cox, yang diterbitkan ANDI, Selasa (28/12/2010) ada beberapa pertanyaan seks yang membuat remaja penasaran, yaitu:

1. Apa sebenarnya cinta itu? Apakah seks bukan cinta?
Kebanyakan film menggambarkan hubungan seks sama dengan cinta. Namun dalam kehidupan nyata, seks dan cinta adalah dua hal yang sangat berbeda. Cinta sejati lebih dari sekedar jatuh cinta, melainkan perasaan yang membuat seseorang peduli dan memberi dengan pengorbanan. Sedangkan seks adalah alat komunikasi yang penting bagi orang yang saling mencintai, sedangkan seks di luar pernikahan hanya digunakan sebagai hiburan atau ekspresi emosi sesaat.

2. Apa yang harus saya lakukan jika mengalami ereksi di sekolah?

Ereksi bisa terjadi kapan saja, meskipun laki-laki tersebut hanya memikirkan tentang seorang perempuan atau bahkan tanpa alasan sama sekali. Mungkin ini memalukan, tapi ada kemungkinan orang tidak akan memperhatikannya. Untuk itu tetaplah tenang dan penis akan melunak dengan sendirinya, sehingga tidak perlu dicemaskan.

3. Apa yang dimaksud dengan sanggama?

Sanggama biasanya dijelaskan sebagai peristiwa dimasukkannya penis pria ke dalam vagina wanita. Sanggama secara anal terjadi ketika penis dimasukkan ke dalam dubur. Sedangkan sanggama oral terjadi ketika penis dimasukkan ke dalam mulut, atau mulut menyelubungi vagina dengan tujuan untuk merangsang.

4. Bagaimana penis bisa masuk ke dalam vagina?
Ketika perempuan sedang terangsang, vaginanya akan menjadi lembab dan basah sehingga memungkinkan penis untuk masuk ke dalam lubang vagina meski berapapun ukurannya. Sama seperti penis yang secara alami mengalami ereksi, maka tubuh perempuan juga memiliki kemampuan untuk memasukkan penis ke dalam tubuhnya. Namun hubungan seks yang pertama kali bisa menimbulkan rasa sakit.

5. Apa yang dimaksud dengan seks oral?

Seks oral adalah merangsang organ seks dengan mulut dan lidah, kegiatan ini dikenal sebagai 'going down' pada anak perempuan dan 'blow job' atau 'head' pada anak laki-laki. Namun seks oral bukanlah seks yang aman karena masih ada kemungkinan terjangkit IMS. Meskipun tidak bisa menyebabkan kehamilan, tapi kebanyakan orang melanjutkannya dengan sanggama, sehingga ada kemungkinan kehamilan terjadi.

6. Apa yang dimaksud dengan seks anal?
Seks anal adalah penetrasi penis ke dalam anus atau dubur. Karena dubur tidak dirancang untuk sanggama, sehingga masalah kesehatan bisa saja timbul dan tidak pernah dianggap sebagai perilaku seks yang aman. Jika sperma berada di dekat dubur, maka bisa jadi sperma masuk ke dalam liang sanggama meskipun peluangnya kecil.

7. Apakah seks oral juga termasuk seks?
Ya, seks oral termasuk seks, begitu juga dengan seks vaginal dan seks anal.

8. Apa salahnya menonton video berkategori X?
Video ini adalah salah satu bentuk pornografi, sehingga bisa menghancurkan kemampuan seseorang untuk mengalami kepuasan seks bersama dengan pasangan nyatanya kelak. Karena orang yang suka melihat pornografi akan membutuhkan tingkatan yang lebih tinggi lagi agar bisa terangsang.

9. Apakah seseorang bisa hamil jika berhubungan seks saat sedang menstruasi?
Seseorang tidak bisa hamil selama ia menstruasi, karena saat menstruasi tubuh mengeluarkan sel telur yang tidak dibuahi. Meski demikian beberapa perempuan mengalami pendarahan atau bercak darah pada saat ovulasi, sehingga ada kemungkinan untuk hamil pada masa pendarahan menstruasi yang ini.

10. Apakah seseorang bisa hamil meskipun belum mengalami menstruasi?
Hal tersebut bisa saja terjadi, karena ada kemungkinan seorang gadis mengalami ovulasi sebelum pendarahan menstruasi terjadi untuk pertama kalinya.

11. Seperti apa rasanya orgasme?
Beberapa orang menggambarkan orgasme sebagai pelepasan yang meledak sesudah membangun kenikmatan yang tinggi. Meskipun sukar didefinisikan, orgasme sangat menyenangkan bagi kedua belah pihak.

12. Dapatkah sperma berenang menembus pakaian?
Dalam hal ini, sperma tidak bisa berenang menembus pakaian. Namun seringkali ekspresi emosi ini berlanjut hingga melepaskan pakaian yang memungkinkan sperma masuk ke dalam tubuh. Dan seringkali hubungan fisik bisa menghancurkan hubungan emosional mendalam yang sudah terjalin.

13. Bisakah seorang gadis hamil jika ia berhubungan seks sambil berdiri?
Dalam posisi apapun seseorang berhubungan seks, jika sperma yang dikeluarkan masuk ke dalam vagina perempuan maka kehamilan bisa terjadi.

14. Apa yang dimaksud dengan biseksual?
Biseksual adalah orang yang berhubungan seks atau memiliki ketertarikan seksual baik dengan laki-laki maupun perempuan.

(Vera Farah Bararah - detik.health.com)

Senin, 21 Februari 2011

Tips Tetap Cantik & Fashionable Saat Hamil

Wanita hamil juga bisa tetap cantik dan fashionable. Dua hal itu bisa didapatkan asal Anda memperhatikan lima kesalahan berbusana berikut ini, seperti dilansir she knows.

1. Tidak Menjadi Diri Sendiri

Saat hamil, biasanya Anda jadi ingin membeli dress hamil. Padahal selama ini, sebelum hamil Anda lebih nyaman memakai jeans dan kaos. Tetaplah jadi diri sendiri. Cari jeans dan kaos yang pas dengan tubuh Anda saat hamil.

2. Menunda-nunda Membeli Baju Hamil

Meskipun tetap menjadi diri sendiri, bukan berarti Anda tidak butuh baju hamil. Sedikit tips untuk membeli baju jenis ini, jangan menunda-nundanya. Anda tentu akan lebih nyaman membeli baju tersebut ketika tubuh Anda masih pas saat memakainya.

3. Memborong baju hamil


Wanita hamil, setelah usia kandungan tiga bulan, berat badannya akan berubah setiap bulan. Jika Anda memborong baju hamil dalam satu waktu, ini sebuah kesalahan. Baju hamil yang dibeli saat usia kandungan 6 bulan, tentu tidak akan enak lagi dipakai ketika kehamilan sudah memasuki 8 bulan.

Saat membeli, belilah 2-3 potong saja. Tips membeli baju hamil ini, berlaku juga untuk pembelian bra.

4. Memakai baju terlalu besar

Wanita hamil biasanya berusaha melindungi bayi dalam kandungan mereka. Salah satu cara untuk melakukan itu dengan memakai baju berukuran besar sehingga tidak ketat di perut. Ini adalah sebuah kesalahan.

Saat hamil bukan berarti Anda harus memakai baju besar. Pilihlah baju hamil dengan detail cantik di bagian perut atau pinggang. Anda juga bisa memakai baju yang pas dengan bentuk tubuh. Jangan khawatir, selama baju tersebut tidak terlalu ketat, bayi di dalam kandungan akan baik-baik saja.

5. Tidak berdandan

Terlalu sibuk memperhatikan dan melindungi bayi dalam kandungan, Anda sampai lupa berdandan. Wanita hamil sebaiknya tetap tampil cantik dan seksi untuk kepuasaan diri sendiri. Kenapa tidak Anda sesekali pergi ke salon untuk manicure dan pedicure. Potonglah rambut yang menampilkan kecantikan Anda.

(Eny Kartikawati - wolipop)

Minggu, 20 Februari 2011

Apa yang Boleh & Tidak Boleh Dilakukan Saat Hamil

Saat ini bagi Anda yang tengah hamil, mungkin banyak pertanyaan muncul, apa yang boleh dan tidak boleh dilakukan. Dari manapun sumbernya, baik itu buku, majalah, teman ataupun dokter, semua hal yang diberitahukan tersebut penting untuk kelangsungan janin di dalam kandungan.

Namun kadangkala, apa yang Anda ketahui itu bisa jadi tidak berdasarkan penelitian ilmiah dan belum tentu tepat. Lantas apa yang sebenarnya boleh dan tidak bolek dilakukan wanita hamil? Dilansir Fit & Pregnancy, berikut do's and dont's yang paling sering ditanyakan dan dijawab melalui penelitian ilmiah oleh Joel M. Evans, MD, dokter kandungan yang menulis The Whole Pregnancy Handbook:

1. Minum Vitamin
Untuk mengoptimalkan perkembangan janin dan kesehatan ibu hamil, Anda harus mengonsumsi banyak vitamin dan mineral. Jika Anda adalah seorang penganut pola makan sehat, vitamin dari dokter sebenarnya tidak diperlukan. Namun, dari sebuah penelitian di Amerika, kebanyakan wanita tidak bisa memenuhi kebutuhan nutrisi harian mereka. Makanya para dokter kandungan memberikan vitamin pada ibu hamil.

2. Berhati-hatilah Pada Minuman Beralkohol
Tidak ada minuman alkohol jenis apapun yang aman untuk kehamilan. Alkohol pun bisa mempengaruhi plasenta. Data juga menunjukkan janin akan kena dampaknya jika sang ibu seorang pecandu alkohol (minum empat kali dalam sehari). Minum alkohol meski hanya sesekali juga bisa menyebabkan efek yang tidak diketahui pada bayi. Hasil penelitian The National Institute on Alcohol Abuse and Alcoholism
mengungkapkan tidak ada masalah yang seragam pada bayi yang ibunya tidak terlalu sering minum alkohol saat hamil. Meski begitu, Anda para wanita hamil harus tetap hati-hati.

3. Jangan Minum Kopi Terlalu Banyak
Kafein memiliki efek simultan yang dapat meningkatkan denyut jantung, sedikit meningkatkan tekanan darah. Efek tersebut membuat ibu hamil merasa gelisah dan insomnia serta merangsang sekresi asam lambung. Kondisi-kondisi tersebut tentu saja berpengaruh terhadap perkembangan janin yang dikandung.

Terlalu banyak minum kopi seringkali dihubungkan dengan menyebabkan keguguran, bayi lahir kecil dan kelahiran prematur. Meski begitu sampai saat ini belum ada bukti ilmiah apakah minum kopi 1-2 gelas sehari akan mempengaruhi bayi atau tidak. Hanya saja, sebagai calon ibu Anda harus tetap hati-hati.

4. Stop Merokok
Merokok sama sekali tidak menghasilkan hal yang baik untuk tubuh. Apalagi pada ibu hamil, hal ini bisa berefek pada janin. Merokok bisa menurunkan kandungan oksigen dalam darah janin, menghambat pertumbuhannya, kelahiran prematur, anak menjadi penderita asma, bayi bisa menderita Sudden Infant Death Syndrome (SIDS). Jadi, berhenti merokok adalah hal terbaik yang harus Anda lakukan untuk diri
sendiri maupun bayi Anda.

5. Jangan Terlalu Banyak Khawatir
Selain empat hal di atas, mungkin ada banyak do's and dont's lainnya yang pernah Anda dengar dan membuat bingung. Jika ini terjadi, Anda bisa stres sendiri. Dokter Joel menyarankan percayalah pada kemampuan Anda. Jangan terlalu banyak khawatir. Tetaplah rileks selama menjalani kehamilan. Penelitian menunjukkan, ibu hamil yang tenang akan melahirkan bayi yang juga lebih tenang.

Sabtu, 19 Februari 2011

Mitos & Fakta Cara Menebak Jenis Kelamin Bayi

Kebanyakan cara yang dilakukan orang ketika menebak jenis kelamin bayi adalah melihat bentuk perut ibu hamil. Tapi ada beberapa cara yang juga tak biasa dalam menebak jenis kelamin bayi berdasarkan beberapa tanda alamiah.

Meski demikian Ultrasonografi (USG) merupakan cara terbaik untuk mendeteksi jenis kelamin bayi dalam kandungan. Beberapa cara di luar USG memang banyak dianggap yang hanya mitos, namun tak sedikit yang terbukti akurat.

Beberapa cara alamiah yang tak biasa bisa dilakukan untuk menebak jenis kelamin seperti dikutip dari TheSun, Minggu (23/1/2011):

1. Berat badan ayah
Mitos: Jika berat badan suami bertambah selama kehamilan maka anaknya perempuan, sebaliknya jika berkurang atau sama saja maka anaknya laki-laki.

Fakta: Sebuah penelitian di Denmark membuktikan sebagian besar pria memang tidak mengalami kenaikan berat badan saat istrinya mengandung anak laki-laki. Tidak diketahui penyebabnya, yang jelas hanya 5 di antara 100 pria yang menjadi lebih gemuk saat istrinya mengandung anak laki-laki.

2. Pilihan rasa saat ngidam
Mitos: Wanita yang mengandung anak perempuan lebih sering ngidam makanan yang manis-manis termasuk cokelat, sementara jika mengandung anak laki-laki maka lebih sering ngidam makanan asin.

Fakta: Tidak ada data yang membuktikan kebenaran mitos ini, kebanyakan teori lebih mengaitkan pilihan makanan saat ngidam dengan kebutuhan nutrisi. Misalnya saat tubuh butuh lebih banyak garam, maka calon ibu akan ngidam makanan asin.

3. Bentuk wajah calon ibu
Mitos: Jika bentuk wajah menjadi lebih bulat maka kemungkinan besar anaknya perempuan.

Fakta: Hampir semua wanita mengalami kenaikan berat badan selama kehamilan sehingga wajahnya menjadi lebih bulat, tidak peduli anaknya laki-laki atau perempuan.

Penelitian di Prancis membuktikan jerawat justru lebih berhubungan dengan jenis kelamin bayi. Dalam penelitian tersebut, 90 persen ibu hamil yang berjerawat di wajahnya tambah banyak cenderung melahirkan anak perempuan.

4. Denyut jantung
Mitos: Wanita yang mengandung bayi laki-laki memiliki denyut jantung rata-rata di bawah 140/menit, sementara jika mengandung bayi perempuan denyut jantungnya di atas 140/menit.

Fakta: Penelitian membuktikan bayi perempuan memang cenderung memiliki denyut jantung lebih tinggi, namun perbedaan itu hanya bisa diukur setelah bayi lahir.

5. Perbedaan ukuran payudara
Mitos: Jika payudara kanan lebih besar maka bayi yang dikandung berjenis kelamin laki-laki, jika payudara kiri yang lebih besar maka bayinya perempuan.

Fakta: Perubahan hormonal dan produksi air susu membuat ukuran payudara membesar selama kehamilan. Namun tidak ada bukti bahwa perbedaan ukuran payudara kiri dan kanan berhubungan dengan jenis kelamin bayi.

6. Morning sickness

Mitos: Jika morning sicknes yang dialami ibu hamil sangat parah, kemungkinan besar anaknya perempuan. Sebaliknya jika tidak mengalami morning sickness atau tidak terlalu berat, kemungkinan bayinya laki-laki.

Fakta: Perbedaan hormon yang dihasilkan janin perempuan dan laki-laki diduga memicu perbedaan pada derajat morning sickness yang dirasakan. Penelitian di Swedia antara tahun 1987-1995 membuktikan bahwa mitos tersebut benar.

7. Suhu di telapak kaki

Mitos: Jika kaki ibu hamil sering terasa dingin seperti es, kemungkinan besar anaknya laki-laki.

Fakta: Peneliti dari Jerman, Dr Alexander Nachnamen membenarkan mitos tersebut. Wanita yang mengandung bayi laki-laki lebih sering mengalami gangguan peredaran darah sehingga telapak kakinya terasa dingin saat diraba.

8. Insting calon ibu
Mitos: Tebakan calon ibu tentang jenis kelamin bayi biasanya lebih akurat dibandingkan suami atau kerabat yang lain.

Fakta: Tebakan paling jitu tentu saja diperoleh berdasarkan hasil ultrasonografi (USG). Namun jika mengandalkan insting, 71 persen tebakan seorang calon ibu tentang jenis kelamin bayi yang dikandungnya selalu benar.