Manfaat Kulit Manggis Bagi Kesehatan
Dibalik bentuk dan warna dari kulit manggis yang kurang menarik, ternyata banyak sekali manfaat kulit manggis ini. Berikut adalah beberapa diantaranya :
- Dapat menjaga kesehatan tubuh dan meningkatkan energy kita.
- Memperbaiki elastisitas sel tubuh dan dapat menurunkan berat badan.
- Dapat menyeimbangkan sistem kelenjar Endokrin.
- Menjaga kesehatan otak kita.
- Dapat mengatasi stress dan meningkatkan kemampuan tubuh.
- Melancarkan pencernaan.
- Mencegah penyakit batu ginjal.
Di atas adalah beberapa manfaat kulit manggis yang bisa menyembuhkan berbagai penyakit dan meningkatkan energi di dalam tubuh kita. Untuk itu, jika anda gemar mengkonsumsi buah manggis, janganlah di buang kulit dari buah yang anda makan, anda bisa mengolahnya kembali untuk mendapatkan berbagai manfaatnya.
Manfaat Kulit Manggis dan Cara Pengolahannya
Untuk mengkonsumsi kulit dari buah manggis tersebut, ada sebuah cara yang cukup mudah. Berikut adalah cara mengolah kulit dari buah manggis :
- Cuci terlebih dulu kulit dari buah manggis tersebut dengan air bersih sampai bersih.
- Kemudian kupas bagian luar yang keras dari kulit buah manggis tersebut dengan pisau.
- Kemudian siapkan blender dan berikan air kira – kira 200ml dan masukkan kulit buah manggis yang sudah dikupas dan dibersihkan tadi. Dalam proses ini anda bisa menambahkan gula secukupnya saja.
- Selanjutnya blender sampai halus.
- Jus Kulit Manggis siap dihidangkan.
Dengan cara di atas anda bisa mendapatkan manfaat kulit manggis dengan sangat mudah. Untuk itu, jangan membuang kulit dari buah manggis karena memiliki banyak sekali manfaat untuk kesehatan tubuh kita.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar