Jumlah, Macam-macam, Anatomi, Penyusun dan Fungsi Tulang Anggota Gerak Atas - Tulang anggota gerak atas manusia terdiri atas tulang bahu (pectoralis), tulang lengan atas (humerus), dan tulang lengan bawah. Tulang bahu ada pada bagian kanan dan kiri tubuh. Tulangnya tersusun atas tulang selangka (clavicula) dan tulang belikat (scapula). Simak Gambar 1. Tulang lengan atas hanya memiliki satu buah tulang. Sementara, tulang lengan bawah terdiri atas dua jenis tulang yaitu tulang hasta (ulna) dan tulang pengumpil (radius). Kedua tulang ini akan berhubungan dengan delapan tulang pergelangan tangan (carpal), lima tulang telapak tangan (metacarpal) dan empat belas tulang jari tangan (falanges). Perhatikan Gambar 2.
Gambar 1. Tulang bahu. |
Anda sekarang sudah mengetahui Macam-macam Tulang Anggota Gerak Atas. Terima kasih anda sudah berkunjung ke Blog ini.
Referensi :
Rochmah, S. N., Sri Widayati, M. Miah. 2009. Biologi : SMA dan MA Kelas XI. Pusat Perbukuan, Departemen Pendidikan Nasional, Jakarta, p. 346.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar