Selasa, 14 Juni 2011

Tips Sehat dengan Buah dan Sayur!

    Mengkonsumsi buah dan sayur menjadi salah satu cara untuk hidup sehat.Sayuran bisa sangat bermanfaat dalam pengurangan berat badan,karena merupakan makanan berkalori rendah dengan karbohidrat kompleks.Sementara buah buahan baik untuk menjaga kolesterol dalam darah dan serat yang terkandung didalamnya memiliki fungsi utama untuk menjaga kesehatan pencernaan.Namun dalam mengkonsumsi buah,tidak ada salahnya untuk mengikuti tips mengkonsumsi buah dan sayur sebagai berikut!:

1.      Makanlah 10 porsi buah dan sayur dengan 10 warna yang berbeda setiap hari.Karena umumnya warna buah yang berbeda mengandung zat yang berbeda, sehingga dapat saling melengkapi untuk memenuhi zat yang diperlukan tubuh.Namun jika anda tidak bisa mengkonsumsi 10 porsi dengan 10 warna yang berbeda,tidak ada salahnya jika anda mengkonsumsi 5 kali atau 5 porsi sehari.
2.      Sangat penting untuk mencuci dan mengupas buah sebelum memakannya,karena dikhawatirkan pada kulit buah masih tertinggal residu yang dapat merembes hingga sampai ke bagian dalam buah.
3.      Buang buah dan sayur yang sudah berjamur(busuk),meskipun tampaknya masih biasa di makan.Karena jamur tidak baik untuk kesehatan serta dapat mengembangkan mikotoksin yang dapat menimbulkan gangguan syaraf,pencernaan,jantung,dan liver.
4.      Sebaiknya pilih buah yang warnanya mengkilap,buah yang warnanya terang atau mengkilap banyak mengandung  phytachemicals yang berarti banyak kandungan antioksidan,lebih banyak mengandung vitamin dan mineral dibandingkan dengan buah yang kulitnya kusam.
5.      Disarankan mengkonsumsi buah-buahan dengan kadar gula moderat,seperti apel hijau, jeruk, pir, strowberi, blueberry, pepaya,
Melon, jambu biji, dan blackberry.
6.      Cobalah untuk mengkombinasi menu makanan daging dan buah,seperti ayam dengan kuah dari buah aprikot atau mangga.
7.      Sering seringlah memilih buah yang banyak mengandung potasium,seperti pisang, melon, prune, aprikot, buah persik kering, dan lain-lain.                                                                                                                                                                                                  
Sumber:Seputar Indonesia(15/04/2011)
Tautan judul yang mungkin perlu anda ketahui:
     

Tidak ada komentar:

Posting Komentar